blank
Pelaksanaan vaksinasi pelajar SD di Gedung Serba Guna Kompleks Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan, Senin 27 Desember 2021. Foto: Ist

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Ratusan siswa SD dari berbagai sekolah di Kota Purwodadi berbondong-bondong ke Gedung Serba Guna (GSG) yang berada di Kompleks Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan, Purwodadi, Senin (27/12/2021).

Kehadiran para murid ini untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 yang diadakan Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Jawa Tengah bekerja sama dengan Puskesmas Purwodadi dan Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan.

Terlihat para siswa antusias mengikuti vaksinasi yang digelar dengan protokol kesehatan yang ketat. Untuk meminimalisir terjadinya kerumunan, para siswa datang sesuai dengan jam undangan yang sudah diberikan panitia.

Para siswa ini tidak sendiri saat mengikuti vaksinasi tersebut. Ada guru dan orang tua yang menemani mereka. Meski demikian, saat memasuki gedung untuk menerima vaksin, para siswa ini diajari untuk mandiri.

Kemandirian mereka terlihat dalam proses pendaftaran sebagai peserta vaksin, proses screening hingga akhirnya mendapatkan suntikan vaksin dari vaksinator Puskesmas Purwodadi maupun BIN Daerah Jawa Tengah.

“Ikut vaksin biar tidak sakit covid-19. Tadi disuntik tidak sakit. Mau disuntik biar bisa sekolah bareng teman-teman,” ujar Zakiya, salah satu pelajar yang ikut vaksinasi tersebut.