Penyerahan bibit dari relawan Aisyiah kepada Direktur P;onpes Nurul Ilmi disaksikan Petinggi Bucu Mustaqim dan Ketua PCM Ahmadi

JEPARA (SUARABARU.ID) – Relawan Aisyiyah  Jepara,  yang tergabung dalam Lembaga Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Bencana (LLHPB) Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Jepara, Jumat 24/05/2024 M mengadakan kegiatan tanam pohon di Pondok Pesantren Nurul Ilmi Desa Bucu Kecamatan Kembang, Jepara.

Hadir dalam pembukaan acara, Direktur Ponpes Nurul Ilmi, Ustadz Sukahar, Ketua PCM Keling Ahmadi  , Petinggi Desa Bucu Mustaqim, sebagian ustadz ustadzah, PCA, PRM dan PRA setempat.

Relawan Aisyiah bersama pengurus Ponpes dan santri Nurul Ilmi

LLHPB yang hadir dari wakil ketua PDA Jepara  koordinator  LLHPB  Deny Ana I’tikafia, ketua LLHPB PDA Jepara,Kusnitah,  Sekretaris Nur Sulistyani   , Bendahara Rofiah  beserta jajarannya.

Seribu bibit yang akan ditanam terdiri dari  jambu biji, nangka, petai, alpukat, jabon, kayu putih juga balsa. Bibit berasal dari bantuan  BPDAS Pemali Jratun Krasak  Bangsri Jepara.

Relawan Aisyiah bersama pengurus Ponpes Nurul Ilmi Bucu dan para santri

Sedangkan 112  bibit pepaya berasal dari Jlegong Keling, serta bantuan 25  bibit belimbing dari Dinas Pertanian Jepara.

Dalam sambutannya, Deny Ana I’tikafia selaku wakil ketua koordinator LLHPB menyatakan bahwa,” Menanam pohon merupakan salah satu dari ikhtiar pengurangan resiko bencana, karena krisis iklim semakin parah. Sedangkan bencana itu bukan azab Allah SWT, namun karena ulah manusia,”terangnya.

Menurut  Direktur Ponpes, Ustadz Sukahar bantuan bibit tersebut sangat bermanfaat untuk mendidik  para santri agar bisa merawat bertanggungjawab dengan pohon yang akan ditanamnya

Ketua PCM Kembang, Ahmadi memberikan apresiasi agenda ini. “Kegiatan sangat bermanfaat, LLHPB sudah memikirkan perubahan iklim, ke depan, bibit yang ditanam akan  bermanfaat bagi anak santri,”terangnya.

Petinggi Bucu, Mustaqim menuturkan, selain anak santri, warga sekitar pondok juga siap membantu merawat bibit hingga tumbuh menjadi pohon yang kuat, bermanfaat bagi semua fihak,” tegasnya.

Pengarahan dari Ketua LLHPB Jepara, Kusnitah, perihal cara menanam pohon, pembuatan eco enzim, dilanjut memandu menanam bersama di lahan milik ponpes setempat.

Hadepe – Dafia