blank
Plh Ketua LP Maarif NU Jepara, Mualimin serahkan tropy juara umum Tsamaco II kepada Kepala M.Ts Matholibul Huda Mlonggo (Foto: Sub)

JEPARA (SUARABARU.ID) – Perhelatan Tsamaco ( Tsanawiyah Ma’arif Competition) II yang digelar di MTs Matholiul Huda Bugel telah usai. Sebanyak 79 Madrasah di bawah KKMTs 02 Jepara turut berpartisipasi dalam menerjunkan tim andalannya, kecuali MTs Karimunjawa yang terkendala cuaca. Anak-anak terbaik dari masing-masing madrasah menguji kemampuan dalam bidang akademik. Mereka berebut tiket untuk menjadi yang terbaik dalam lomba mata pelajaran yang diselenggarakan oleh KKMTs 02 Jepara.

Achmad Makhali, Ketua Panitia Tsamaco II Jepara menuturkan bahwa kegiatan Tsamaco II di samping sebagai ajang peningkatan mutu pendidikan, juga sebagai ajang silaturahim dan kolaborasi antar madrasah binaan KKMTs 02 Jepara. ” Tahun ini penyelenggaraan Tsamaco II terasa istimewa karena berkaitan dengan momentum menyongsong Satu abad Nahdlatul ulama,” tuturnya.

Lebih lanjut Makhali menuturkan bahwa kegiatan Tsamaco akan digelar tiap tahun dan penyelenggaraannya akan bergantian dari madrasah ke madrasah. Tahun lalu diselenggarakan di MTs Matholibul Huda Mlonggo, sedangkan tahun ini diselenggarakan di MTs Matholiul Huda Bugel. ” Kami bersyukur pelaksanaan Tsamaco II berjalan sukses meskipun dibawah bayang-bayang cuaca,” ujar K. Abdul Mutholib, Kepala MTs Matholiul Huda selaku tuan rumah.

blank
H. Nur Fuadi serahkan medali kepada juara (Foto: Sub)

Antusiasme peserta tampak saat acara upacara pembukaan digelar. 764 peserta memadati halaman MA Matholiul Huda, tempat dilaksanakan upacara pembukaan. Hadir secara pribadi Kankemenag Jepara, Drs. H. Muh. Habib, M.M., Kasi Penmad, Drs. H. Ahmad Najib, M. Pd.I. Pengurus MWC NU Kedung, KH. Masduki Ridlwan dan K. Afif, M. Pd., hadir memberi support. Pembina Yayasan Matholiul Huda, KH. Mahsun Sulaiman beserta stakeholder madrasah juga hadir.

Tsamaco II yang digelar pada hari Ahad, 29 Januari 2023 berhasil menempatkan MTs Matholibul Huda sebagai Juara Umum setelah menyabet 4 emas, 3 perunggu, dan 2 Excellent. ” Alhamdulillah kami bisa mempertahankan juara umum Tsamaco untuk kali kedua. Terima kasih untuk guru pembimbing dan anak-anak hebat MTs Matholibul Huda yang tak kenal lelah dalam belajar,” tegas Nur Kholik, M. Pd., Kepala MTs Matholibul Huda.
Saat ditanya kiat sukses timnya, Pak Kholik, demikian biasa ia disapa menuturkan bahwa anak-anak diterjunkan dalam event Tsamaco telah dipersiapkan dengan matang.

” Mulai bulan November 2022 anak-anak telah ada pendampingan dari guru pembimbing. Waktunya kami serahkan kepada guru pembimbing karena mereka banyak yang mengikuti full day. Mereka dibekali berbagai materi yang telah diramu guru pembimbing. Soal-soal latihan juga sering diujicobakan agar anak-anak paham karakter soal. Di samping itu, kami juga mengadakan simulasi tes untuk pemantapan,” tutur Nor Kholik, M. Pd., Kepala MTs Matholibul Huda Mlonggo. (Sub)