blank
Max Verstappen/dok

(SUARABARU.ID) – Max Verstappen mencetak tiga kemenangan beruntun pada balapan Formula 1 (F1) 2022.

Super Max memenangi Grand Prix (GP) Spanyol di Sirkuit Catalunya, 22 Mei lalu.

Pembalap tim Red Bull Racing itu finis di depan tandemnya, Sergio Perez.

Podium ketiga ditempat driver Mercedes, George Russell.

Urutan keempat dan kelima diisi Carlos Sainz Jr (Ferrari) dan Lewis Hamilton (Mercedes).

Kini, Verstappen melesat dan memimpin klasemen dengan mengemas 110 poin.

Dia unggul enam angka atas Charles Leclerc (Ferrari) yang mobilnya mengalami kerusakan mesin di Sirkuit Catalunya.

Super Max punya catatan bagus musim ini ketika selalu menjadi pemenang saat menyelesaikan satu balapan penuh.

Red Bull memerintahkan team order kepada Perez pada lap ke-45.

Pembalap asal Meksiko itu sebenarnya sedang memimpin lomba, tapi dia harus mematuhi perintah.

Perez meminta penjelasan dari Red Bull karena tim telah mengizinkan kedua pembalapnya bertarung fair di trek.

Menurut Helmut Marko, penasihat Red Bull, faktor ban yang membuat Verstappen diberi jalan untuk meraih kemenangan.

‘’Sergio tak akan bisa menyelesaikan balapan di posisi pertama dengan kondisi ban mobilnya yang menipis,’’ ujar Marko seperti dikutip dari Speedweek.

Lomba akan berlanjut pada GP Monako, 29 Mei mendatang.

mm