blank
Prosesi pengukuhan pengurus PC Ipemi se-Jepara itu dipimpin Ketua PD Ipemi Jepara Eviana Luthfia

JEPARA (SUARABARU.ID) – Pengurus Wilayah (PW) Ipemi Jateng telah mengusulkan  Pengurus Daerah Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (PD-Ipemi) Jepara, sebagai PD terbaik di tingkat nasional. Salah satu pertimbangannya adalah kinerja organisasi yang baik.

Pernyataan itu dia sampaikan saat menghadiri acara pengukuhan 16 Pengurus Cabang (PC) Ipemi kecamatan se-Jepara, di Pendopo R.A. Kartini Jepara pada Rabu (2/2/2022).

Ketua PW Ipemi Jateng Mieke menyebut, penghargaan tersebut akan diserahkan dalam rapat kerja nasional (rakernas) Ipemi. Rakernas ini direncanakan digelar pada Maret mendatang. “Kemarin kita sudah mengusulkan, PD Ipemi Jepara dalam rakernas nanti untuk dinobatkan sebagai pengurus daerah terbaik tingkat nasional,” ungkap Mieke.

blank
Prosesi pengukuhan pengurus PC Ipemi se-Jepara itu dipimpin Ketua PD Ipemi Jepara Eviana Luthfia

Mieke sangat mengapresiasi kinerja yang telah ditunjukkan oleh PD Ipemi Jepara. Meski baru dikukuhkan pada 13 Oktober 2020, kini, sudah membentuk kepengurusan di tingkat cabang. Dengan harapan mewadahi sekaligus membantu pengusaha muslimat dari tiap-tiap kecamatan untuk lebih mengembangkan usahanya. “Meski usia masih muda PD Ipemi Jepara sudah melakukan pengukuhan PC Ipemi masa bakti 2022 – 2027 dengan sangat baik,” ujar Mieke

Prosesi pengukuhan pengurus PC Ipemi se-Jepara itu dipimpin Ketua PD Ipemi Jepara Eviana Luthfia. Ditandai dengan ikrar bersama kata pelantikan, pemberian surat keputusan, dan penyerahan pataka. Seluruh rangkatan tersebut turut disaksikan Bupati Jepara Dian Kristiandi, perwakilan Forkopimda, Penasihat PD Ipemi Jepara Hesti Nugroho, serta para camat.

Hadepe