blank
TERBARU : Inilah data hasil monitoring terbaru pesebaran covid-19 dan data rapid test reaktif sebagai screening awal cegah dini pesebaran virus corona di 16 kecamatan wilayah Kabupaten Blora. Foto : SB/Wahono

BLORA (SUARABARU.ID) — Lagi, kasus Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Blora, Jawa Tengah, berdasar hasil PCR-Lab yang diterima kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat, Senin (20/7/2020) siang, kembali bertambah empat, sehingga kini totalnya menjadi 117 kasus.

“Baru saja kami terima hasil PCR Swab-Lab tambah empat lagi, sehingga kasus covid-19 di Blora menjadi 117,” jelas pejabat pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) kabupaten penghasil kayu jati, Lilik Hernanto.

Data terbaru orang tanpa gejala (OTG) 136, orang dalam pemantauan (ODP) ada delapan orang, pasien dalam pengawasan (PDP) delapan orang. dari 117 kasus COVID-19 itu, 66 orang dirawat, 45 sembuh dan enam orang meninggal dunia, tambah Lilik.

“Untuk sementara ini data warga reaktif rapid test atau screening test awal cegah dini covid-19 terlacak sebanyak 54 orang,” jelas Plt Kepala Dinkes setempat.

Terpisah Kapolres Blora, AKBP Ferry Irawan, membenarkan lima anggotanya reaktif rapid test. Usai menjalani screening awal (rapid test) cegah dini covid-19, dan terdata reaktif, kelima anggota tersebut menjalani isolasi mandiri di rumah.

Bebas Tugas

“Saat ini kelima anggota masih kita tes kondisinya, dan menunggu hasil Swab-Lab turun,” kata AKIBP Ferry saat acara di Kecamatan Ngawen, Blora, baru-baru ini.

Kapolres menegaskan, antisipasi terus dilakukan Polres Blora, mengingat tugas jajaran korp baju coklat yang langsung berhadapan dengan masyarakat untuk memberikan pelayanan terbaik.

“Jika nanti hasil PCR Swab-Lab positif, tentu kami harus lebih waspada, karena anggota Polres banyak, dan harus antisipasi dengan lebih baik,” paparnya.

Ditambahkan alumni Akademi Kepolisian (Akpol) 1999 tersebut, bahwa saat ini kelima anggota tersebut sementara dibebas tugaskan, dengan menjalani menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

“Kelima anggota kami kini sedang menjalani isolasi mandiri di rumah, sambil nunggu hasil Swab-lab keluar,” pungkasnya.

Wahono-Wahyu