blank
Suwarman (kedua dari kiri) mewakili senior personel PNS Kodim 0728 Wonogiri yang telah pensiun, menyampaikan sambutan pada pertemuan yang digelar di Alas Ketu Wonogiri.(Dok.Begug SW)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Para personel Pegawai Negeri Sipil (PNS) jajaran Kodim 0728 Wonogiri, Selasa (14/3), menggelar pertemuan di Warung Dandang yang terletak di Alas (Hutan) Ketu Wonogiri. Pertemuan triwulanan kali ini, mengundang pula para senior yang telah pensiun.

Ketua Korpri Unit TNI Sub Unit Kodim 0728/Wonogiri, Sutrisno SSos, menyampaikan ucapan selamat datang kepada rekan-rekan senior yang telah pensiun maupum yang masih aktif. Semoga pertemuan ini membawa manfaat dan bisa untuk menyambung tali silaturahmi, antara yang masih aktif dengan yang sudah pensiun.

Kepada yang sebentar lagi pensiun, diminta agar segera mempersiapkan berkas-berkas persyaratannya, sehingga dapat diproses secara tepat pada waktu tanpa tertunda.

Kepada Ny Sri Suyatmi, diucapkan selamat memasuki pensiun dan semoga selalu sehat. Jadilah contoh yang baik di masyarakat, utamanya yang terkait dengan sikap disiplin sebagaimana saat mengabdi di institusi TNI. Kepadanya diberikan kenang-kenangan yang diserahkan oleh Sutrisno sebagai perwakilan PNS Kodim 0729/Wonogiri.

Ikut memberikan sambutan dari unsur senior yang diwakili Suwarman. ”Terima kasih kami telah mendapat kehormatan diundang pada pertemuan ini,” ujarnya. Pertemuan silaturahmi ini menjadi penting, karena menjadi ajang untuk tetap menjaga tali silaturahmi agar hubungan tidak putus.

Acara berlangsung akrab, karena diisi dengan hiburan untuk saling menyanyi karaokean yang dipandu oleh pembawa acara Parmudi.

Bambang Pur