blank
Bupati Grobogan menunjukkan bonggol jagung yang habis dipipilnya. Foto: Tya wiedya

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Museum. Rekor Indonesia (MURI) memberikan penghargaan kepada Bupati Grobogan Sri Sumarni atas prestasinya dalam acara Pemecahan Rekor MURI Pipil Jagung 1.000 Petani di Grobogan Expo, Kamis 24 Agustus 2023.

Penyerahan penghargaan MURI ini dilaksanakan di atas panggung GROBOGAN EXPO yang berada di Alun Alun Purwodadi, Kamis, 24 Agustus 2023.

Perwakilan MURI Sri Widiyati menyerahkan penghargaan MURI ini kepada Bupati Grobogan Sri Sumarni dan juga penyelenggara acara yakni Sygenta, yang merupakan perusahaan pupuk pertanian.

Sebanyak 3.000 kilogram jagung terhampar di sepanjang Jalan Gatot Subroto yang kemudian dilakukan pemipilan oleh 1.128 petani dari berbagai wilayah di Grobogan.

blank

Dalam sambutannya, Sri Sumarni menjelaskan, eksistensi Kabupaten Grobogan sebagai sentra atau penghasil jagung terbesar di Indonesia.

“Dan pada hari ini, tanggal 24 Agustus 2024 ini juga dilaksanakan pemecahan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) berupa pemipilan jagung kurang lebih sejumlah 3.000 kilogram jagung yang dilakukan oleh 1.128 petani di Kabupaten Grobogan,” jelasnya.

Pihaknya berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada para petani yang sudah ikut berpartisipasi dalam acara pemecahan rekor MURI ini.

Tya Wiedya