blank
Jalan Medangkamolan di Utara Candi Borobudur akan diuji coba car free night, Sabtu malam (16/7). Foto: eko

KOTAMUNGKID(SUARABARU.ID) –Jalan Medangkamolan, sebelah Utara Candi Borobudur, Magelang, akan diuji coba car free night atau bebas kendaraan pada malam hari. Uji coba akan dilakukan Sabtu malam (16/7).

Rencana itu sudah diumumkan melalui sejumlah grup WhatsApp. Disebutkan bahwa itu merupakan hasil rapat Camat bersama General Manager Taman Wisata Candi Borobudur (TWCB), Kapolsek, Danramil, Dinas Perhubungan, Kapolpar, Pemdes, Pol PP dan pedagang Jalan Medangkamolan.

Direncanakan akan uji coba car free night pada Sabtu, 16 Juli 2022. Lokasinya mulai dari depan Bu Sum – ke utara sampai di warung Mbak Marni. Lalu kantor Polpar ke barat sampai pintu 5.

Arus lalu lintas akan diatur oleh Dishub dan Lantas. Penutupan jalan oleh Polsek Koramil dan Pol PP.

Kantong parkir barat, setelah pintu 5 (Pak Wito dan Pak Dasuki). Kantong parkir tengah (BKK ke utara). Kantong parkir timur (Jalan Pramudyawardani dan cadangan lokasi dalam TWCB Pintu 3 ke timur)

Lokasi berdagang di tengah jalan dan pedagang yang boleh adalah pedagang yang sudah terdata.

Rencananya jalan akan ditutup mulai pukul 16.00 – 23.00 WIB.

Salah satu warga Jalan Medangkamolan, Sucoro, mengatakan, ide awalnya dia dan beberapa orang berkunjung ke Surakarta. Di sana ada pasar malam yang menutup jalan untuk kendaraan bermotor. Sudah pernah dicoba, tetapi tidak berlanjut. Lantas akan diuji coba lagi di Borobudur.

Sejumlah pedagang ketika diminta tanggapannya malam ini (Kamis 14 Juli 2022) tidak bersedia berkomentar. Dengan alasan belum pernah mengalami.

Eko Priyono