blank
Ilustrasi donor darah. Foto: Ning Suparningsih

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Anda ingin donor darah? Donor darah memiliki banyak manfaat, baik untuk kesehatan sendiri maupun orang yang mendapatkan darah anda.

Namun, tidak semua orang bisa melakukan donor darah. Karena untuk donor darah ada syarat-syarat yang harus dipenuhi.

Dilansir dari Suara.com, jika anda akan melakukan donor darah, anda harus berusia minimal 18 tahun, dan tidak ada batas usia maksimal. Tetapi, beberapa institusi memerlukan surat dokter bagi pendonor di atas 75 tahun.

Ada juga beberapa faktor yang membuat seseorang tidak bisa mendonorkan darahnya sementara waktu (dilansir Insider), antara lain,

1. Kehamilan

Orang hamil tidak dapat mendonorkan darahnya karena mereka membutuhkan zat besi tambahan selama hamil, dan ibu hamil cenderung mengalami anemia ringan.

Mereka harus menunggu enam bulan setelah melahirkan untuk dapat mendonorkan darahnya secara aman.

2. Tato

Umumnya, seseorang harus menunggu selama tiga bulan sejak mendapat tato agar bisa mendonorkan darahnya. Tujuannya untuk meminimalkan risiko penyebaran infeksi menular melalui transfusi, seperti sifilis atau HIV.

3. Obat-obatan

Mengonsumsi obat-obatan tertentu membuat Anda tidak dapat mendonorkan darah untuk sementara waktu, dan masa tunggunya tergantung pada obat yang diminum.

4. Melakukan perjalanan

Mengunjungi daerah yang memiliki risiko besar terkena infeksi menular, seperti malaria, demam berdarah, dan virus Zika, bisa mencegah anda mendonorkan darah, baik sementara maupun permanen. Ini tergantung pada lokasi.

Namun, ada juga kondisi yang membuat anda tidak dapat mendonorkan darah secara permanen, yakni:

– Mengalami anemia
– Menderita demensia
– Menderita HIV, bahkan jika kondisinya terkontrol
– Menderita hepatitis B atau C
– Mengalami hemofilia, kelainan yang membuat darah tidak dapat membeku secara normal
– Menderita leukemia, bahkan jika sudah menjadi riwayat
– Pernah menderita stroke
– Menderita sipilis

Ning Suparningsih