blank
Dubes Rusia untuk Polandia Sergey Andreev disiram cairan merah darah. Foto: AFP/Suara.com

WARSAWA (SUARABARU.ID) – Duta Besar Rusia untuk Polandia Sergey Andreev disiram cairan warna merah darah oleh sekelompok massa yang menggelar protes terkait perang di Ukraina, Senin (9/5/2022) waktu Polandia.

Saat peristiwa terjadi, seperti dikutip Suara.com Sergey Andreev sedang melakukan prosesi peletakan bunga di Pemakaman Militer Soviet di Warsawa sebagai tanda peringatan ke-77 tahun kemenangan atas Nazi Jerman.

Rekaman video aksi massa menyiram Dubes Rusia dengan cairan merah daerah itu ramai menyebar di Twitter. Tampak dalam foto tersebut, sekelompok massa dengan memegang beberapa bendera Ukraina mengelilingi delegasi Rusia dan meneriakinya dengan teriakan ‘fasis’.

Di sela-sela aksi itu, tiba-tiba sang Dubes Rusia disiram dengan cairan warna merah darah tepat di mukanya. Kontan, muka sang dubes belepotan penuh cairan warna merah.

Usai insiden itu, Andreev mengatakan bahwa dirinya dan timnya tidak mengalami luka parah. “Kami akan melakukan protes resmi. Ketika mereka merekomendasikan agar kami tidak mengadakan acara yang lebih besar, kami bertemu mereka di tengah jalan, kami tidak memperburuk situasi,” ujarnya.