blank
Gunung Hariwidodo selaku Head of Distribution Indosat Jawa Tengah saat berbincang dengan salah seorang penerima gerobak (lapak berkah). Foto: Ning

SEMARANG (SUARABARU.ID) – ZIS SKI Indosat bersinergi dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jawa Tengah berikan bantuan gerobak dan modal usaha kepada pelaku UMKM Kota Semarang.

Program ini merupakan bentuk kepedulian IZI dan ZIS SKI Indoast untuk memberikan bantuan dan pemberdayaan kepada pelaku UMKM.

“Alhamdulillah, kita dari ZIS SKI Indosat di masa pandemi ini ingin meringankan saudara-saudara kita khususnya pelaku UMKM,” kata Head of Distribution Indosat Jawa Tengah, Gunung Hariwidodo, Jumat (22/10/2021).

Dirinya menyebut tahun 2021 ini pihaknya menyalurkan bantuan kepada 500 UMKM ke seluruh Indonesia. “Untuk di Kota Semarang sendiri, kita menyalurkan 10 penerima manfaat bermitra dengan IZI Jawa Tengah. 10 penerima ini merupakan pelaku UMKM yang sudah di assesment sebelumnya oleh IZI yang sesuai dengan kebutuhan kami,” kata Gunung.

“Kedepan insyaAllah kami akan terus menyalurkan bantuan berupa pendidikan, kesehatan dan pemberdayaan ekonomi seperti yang kita lakukan saat ini,” ungkap Gunung.

Kepala IZI Jateng, Djoko Adhi saputro menyatakan syukur Alhamdulillah karena hari bisa menyalurkan 10 lapak berkah kepada pelaku UMKM.

“Bagi kami ada tantangan di pengembangan. Program lapak ini sudah cukup banyak, tantangan kita kedepan adalah pengembangan meskipun sudah kita mulai dengan melakukan rebranding masing-masing produksi mudah dikenal, termasuk membuat catalog produk untuk kita sebarkan ke mitra maupun ke donatur donatur,” jelas Djoko.

Aris Yarkasih, salah satu penerima manfaat lapak berkah menyampaikan rasa syukur karena telah diberi bantuan gerobak baru dan modal usaha.

“Sebelumnya gerobak saya sudah rusak dan kecil, Alhamdulillah sekarang sudah diberikan gerobak baru dan modal usaha, terimakasih IZI dan Indosat,” ucap Aris.

Diketahui, IZI terus berupaya menyalurkan zakat dalam bentuk pemberdayaan ekonomi seperti lapak berkah ini. Harapannya zakat yang disalurkan akan memandirikan para mustahik.

Ning

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini