blank
Petugas Pemadam Kebakaran Satpol PP Kebumen dibantu PMI, TNI dan Polri dengan sigap memadamkan api di gudang mebel yang terbakar di Jalan Arungbinang, Senin (5/8) siang. (Foto:Suarabaru.id/Ist)

KEBUMEN – Gudang mebel di Jalan Arungbinang, tepatnya di belakang toko mebel Jatimulya sebelah timur pertigaan Pasar Koplak Dokar Kebumen, Senin siang sekitar pukul 12.00 terbakar. Api diduga dari arus pendek atau konslet mobil pikab di bagian belakang gudang.

Si jago merah dengan cepat merambat dan api membumbung di bagian belakang gudang. Seorang warga yang melihat kebakaran itu segera melapor ke Kantor Dambar dan Satpol PP Kebumen. Petugas Damkar Satpol PP Kebumen dibantu BPBD dan sukarelawan PMI serta aparat Polsek, Polres dan Kodim 0709 yang meluncur ke tempat kejadian bahu membahu memadamkan api.

Tak lebih dari lima menit menerima laporan, beberapa mobil Damkar diarahkan ke lokasi kebakaran. Mengingat lokasinya berdekatan dengan gudang minyak goreng dan sembako, pertokoan dan tak jauh dari kawasan bisnis di Jalan Kusuma. Tempat  yang terbakar itu gudang mebel milik H Rustam Rosadi (51).

Sebanyak lima mobil Damkar ditambah dua mobil tangki BPBD dikerahkan guna memadamkan api. Sekitar Pukul 13.26 sijago merah berhasil dilokalisasi. Namun kerugian diperkirakan mencapai lebih dari Rp 150juta. Sebab dalam peristiwa itu ikut terbakar satu mobil pikap, satu mobil station, tiga sepeda motor, dua sepeda serta 200 kursi plastik ikut terbakar.

Menurut keterangan pemilik gudang, siang itu H Rustam Rosadi pulang dari masjid. Ia terkejut melihat kepulan asap yang berasal dari mobil Daihatsu Zebra yang berada di gudang belakang. Tak disangka hanya beberap menit kemudian api telah  membesar dan merambat ke sampah yang ada di dalam gudang.

Seorang warga yang melintas dekat lokasi segera melapor ke Polsek Kebumen dan Kantor Damkar Kebumen. Dengan sigap regu Damkar Mako Kebumen segera meluncur ke lokasi kejadian. Selama pemadaman itu Jalan Kusuma ditutup. Namun kepulan asap kebakaran  terlihat dari berbagai sudut kota sehingga sempat mengundang tanda tanya banyak warga.

Kepala Satpol PP Kebumen R Agung Pambudi MSi mengakui, kesigapan petugas pemadam ke lokasi kejadian didukung banyak pihak karena laporan yang cepat. Dengan demikian upaya pemadaman bisa segera dilakukan secara maksimal. Sebab lokasi kejadian memang  dekat dengan area pertokoan, gudang sembako, toko bangunan serta pusat bisnis.

Secara terpisah Kapolres Kebumen AKBP Robertho Pardede didampingi Kapolsek Kebumen Kota AKP R Hari Harjanto melalui Kasubag Humas Polres AKP Soeparno menyatakan, saat kebakaran, gudang mebel Jatimulya itu dalam keadaan kosong. Sebab para karyawan siang itu sedang istirahat siang.

Suarabaru.id/Komper Wardopo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini