JEPARA (SUARA BARU. ID) – Untuk melestarikan seni tradisi, khususnya seni Karawitan, maka telah diselenggarakan Lomba Karawitan Siswa Jenjang SMP Tingkat Kabupaten Jepara Kamis (10/8-2023).

Lomba yang diselenggarakan di aula SMP N 1 Jepara ini diikuti oleh 11 tim karawitan yaitu SMPN 1 Kembang, SMPN 1 Keling, SMPN 1 Jepara, SMPN 5 Jepara, SMPN 1 Mlonggo, SMPN 1 Pecangaan, SMPN 2 Donorojo, SMPN 4 Kembang, SMP Az Zahra Mlonggo, dan SMPN 1 Bangsri

Sekolah ini adalah sekolah SMPN yang sudah memiliki gamelan

Lomba ini menurut Ketua Panitia Ahmad Nor Rofiq dalam rangka menampung, menggali dan meningkatkan kreatifitas siswa, memperkaya seni karawitan serta menjadi mediator dan mberikan dorongan bagi kemajuan seni karawitan

Ia juga menjelaskan lomba karawitan ini merupakan bentuk sajian karawitan menggunakan media gamelan Jawa laras pelog dengan menampilkan lagu wajib dan lagu pilihan laras

Dewan juri dalam.lomba ini adalah Hadi Priyanto, Suyanto dan Totok Widiyatmoko S. Sn.

Kepala Disdikpora Agus Tri Harjono menyebut, dalam lomba ini juara 1 sampai juara harapan 3 akan mendapat hadiah piala, piagam, dan uang pembinaan dengan jumlah progresif sesuai peringkat.

“Selain itu dipilih wiraswara dan pengendang terbaik yang akan mendapat piagam penghargaan,” katanya.

Hadepe