blank
Sinergitas jajaran TNI-Polri dari Polsek bersama Koramil Sidoharjo, Wonogiri, peduli membantu korban gempa bumi. Yakni memberikan bantuan semen dan kerja bakti merenovasi rumah yang rusak.(Dok.Humas Polres Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Polsek Sidoharjo Polres Wonogiri bersama dengan Koramil Sidoharjo Kodim 0728 Wonogiri, melakukan gotong royong membantu korban gempa bumi. Bantuan yang diberikan, berupa material Portland Cement (PC) dan kerja bakti membantu membangun rumah korban yang rusak.

Kapolres Wonogiri AKBP Andi M Indra Waspada Amirullah dan kapolsek Sidoharjo Iptu Mulyanto, melalui Kasi Humas Polres AKP Anom Prabowo, Kamis (6/7), menyatakan, sasaran penerima bantuan adalah Purwanto di Dusun Wates RT 1/RW 4, Desa Jatinom, Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri.

Rumah Purwanto rusak akibat terkena dampak bencana gempa Bantul Yogyakarta yang terjadi Jumat malam (30/6) lalu. Langkah percepatan memperbaiki rumah Purwanto, dilakukan agar segera dapat ditempati kembali bersama anggota keluarganya.

Bantuan PC (semen) dilakukan dalam upaya mendukung perbaikan tembok dinding rumah yang roboh akibat goncangan gempa. Kapolsek Sidoharjo, Iptu Mulyanyto, menyatakan, tindakan ini menjadi bentuk kepedulian untuk membantu sesama. Utamanya untuk turut serta meringankan beban warga, yang rumahnya rusak karena terdampak gempa.

Kerja bakti yang melibatkan jajaran TNI-Polri, perangkat desa dan masyarakat ini, dalam upaya membantu renovasi hunian dan sekaligus memberikan dorongan mental, agar korban dan keluarganya kembali bersemangat supaya tidak larut oleh trauma bencana.
Bambang Pur