blank
Ilustrasi manfaat daun kucai. Foto: Dok/Klikdokter

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Daun kucai sering kita temukan pada masakan sebagai pelengkap. Daun ini memiliki aroma yang tajam, tak heran jika masakan yang diberikan daun kucai memiliki rasa yang lezat untuk disantap.

Selain sedap untuk masakan, ternyata manfaat dari daun kucai juga sangat luar biasa.

Dikutip dari klikdokter, ada beberapa manfaat daun kucai untuk kesehatan. Apa saja? Simak!

1. Mampu menurunkan tekanan darah tinggi

Daun kucai memiliki manfaat sebagai penurun tekanan darah tinggi atau hipertensi. Hal ini karena kandungan allicin yang merupakan suatu senyawa organosulfur.

Zat ini melepaskan nitrit oksida yang membuat pembuluh darah menjadi tidak kaku. Selain itu, kandungan kuersetin yang terdapat pada kucai, mampu mencegah penumpukan plak yang terdapat pada arteri.

2. Meningkatkan daya ingat

Daun kucai memiliki kandungan kolin serta folat yang berfungsi untuk meningkatkan daya ingat. Selain itu manfaat yang lainnya yaitu bisa mendukung perkembangan otak agar sehat.

Penelitian menunjukkan jika seseorang memiliki kadar folat serta kolin yang rendah, maka risiko terkena gangguan kognitif seperti Alzheimer serta demensia lebih tinggi. Oleh sebab itu konsumsi kucai secara rutin bisa mencegahnya.

3. Mengurangi risiko terkena penyakit kanker

Senyawa yang terdapat pada daun kucai diketahui memiliki sifat antikanker serta antioksidan. Riset menunjukkan jika ekstrak yang terdapat pada daun kucai dapat menghambat pertumbuhan sel kanker.

Beberapa jenis kanker yang bisa dicegah melalui mengkonsumsi daun kucai adalah seperti kanker prostat, kanker esofagus, dan kanker perut.

4. Menjaga kesehatan tulang

Alasan mengapa kucai mampu menjaga kesehatan tulang adalah karena pada daun kucai terkandung vitamin K yang dapat membantu meningkatkan produksi protein tulang osteocalcin. Protein ini memiliki fungsi menjaga kepadatan mineral tulang. Yang bisa membantu dalam osteoporosis.

5. Mengurangi pikiran stres

Folat yang terdapat pada kucai merupakan bentuk alami dari vitamin B9, sehingga jika mengkonsumsi kucai maka pembentukan homosistein yang berkaitan dengan penyakit jantung serta pembuluh darah bisa dicegah.

Rendahnya kadar homosistein yang ada pada tubuh dikaitkan pada suasana hati yang cenderung lebih baik. Maka kamu bisa terhindar dari stres atau depresi.

Itu tadi manfaat daun kucai untuk kesehatan. Meskipun manfaatnya luar biasa, hindari untuk mengkonsumsi secara berlebihan.

Ning S