blank
Personel Polres Wonogiri dari berbagai satuan bersama anggota TNI Kodim 0728, Satpol-PP dan Dishub serta pihak terkait lainnya, berdoa bersama untuk mengawali tugas pengamanan.(Dok.Polres Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Tim khusus Harimau yang merupakan peleton elite-nya Polres Wonogiri bersama Resmob dan personel TNI Kodim 0728 Wonogiri, ikut diterjunkan untuk memperkuat pengamanan gelaran peringatan Hari Jadi Kabupaten Wonogiri Ke-282. Utamanya pada event Ambal Warsa Fest 2023 yang digelar di Alun-alun Giri Krida Bakti.

Kapolres Wonogiri AKBP Andi M Indra Waspada Amirullah melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo, semalam, menyatakan, pengamanan dilakukan secara bersinergi dengan jajaran Forkompimda. Melibatkan aparat lintas instansi. Yakni TNI dari Kodim 0728 Wonogiri, Satpol-PP, Dinas Perhubungan (Dishub) dan pihak terkait lainnya.

Penguatan personel pengamanan akan dilakukan, utamanya saat pentas band papan atas Noah dan pengajian akbar oleh Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf. Yang kedua acara itu, akan dilaksanakan Rabu (17/5) dan Senin (22/5) mendatang.

Sebagaimana diberitakan, event Ambal Warsa Fest Wonogiri 2023 yang dibuka Bupati Joko Sutopo, digelar sejak Minggu (7/5) sampai dengan Senin (22/5). Berlangsung sejak pagi sampai malam hari. Empat hari awal, dimeriahkan dengan gelar Wonogiri Expo.

Secara khusus, Kapolres mengimbau masyarakat agar ikut memberikan perannya secara aktif dalam turut serta menjaga Kamtibmas di Wonogiri supaya kondusif. Tujuannya, agar berbagai event yang disajikan dalam gelaran Ambal Warsa Fest 2023 tersebut berjalan tertib, aman, lancar dan damai serta terhindarkan dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Kepada masyarakat yang datang ke Alun-alun Giri Krida Bakti Wonogiri, dilarang membawa minuman keras (miras), senjata dan benda lain yang dapat memicu munculnya tindak kekerasan yang dapat mengacaukan suasana.

Bambang Pur