blank
Mahasiswa KKN Undip Berikan Metode dan cara pemaparan bahasa inggris dalam sehari-hari

(SUARABARU.ID)- Dalam proses pembelajaran, minat belajar merupakan faktor besar yang mempengaruhinya. Apabila tidak ada minat belajar pembelajaran sulit untuk diterima.

Dalam meningkatkan minat belajar, ada beberapa hal yang dapat dilakukan yaitu mencari teman untuk belajar bersama, pengaplikasian materi pembelajaran ke kehidupan sehari-hari, menentukan minat belajar, dan menggunakan media pembelajaran yang cocok, Rabu (25/01/2023).

Dari beberapa cara yang telah disebutkan, salah satu cara yang cocok untuk meningkatkan minat belajar di era digital sekarang adalah menggunakan media pembelajaran. Salah satu media pembelajaran yang cocok di era digital sekarang ialah media pembelajaran interaktif yang mana dapat ditemukan atau diakses dengan mudah.

Baca Juga: Mahasiswa KKN Undip Lakukan Pemetaan Kondisi Topografi dan Kemiringan Lereng

Bahasa inggris merupakan bahasa universal yang mana bahasa dengan jumlah penutur yang banyak dan tersebar di belahan dunia. Oleh karena itu, pemahaman mengenai bahasa inggris di era sekarang sangatlah penting.

Adapun manfaat dari belajar bahasa inggris di era sekarang yaitu memperluas dan meningkatkan kesempatan kerja yang mana kebanyakan perusahaan di era sekarang mengharuskan mengetahui bahasa inggris. Selain itu, mempermudah akses budaya di dunia, mengakses sistem dan lembaga pendidikan kelas dunia, dan meningkatkan daya konsentrasi.

Dikarenakan pentingnya pemahaman bahasa inggris di era sekarang, mahasiswa KKN Tim I 2022/2023 yang bernama Jelita Dwi Cahyaningrum melaksanakan kegiatan peningkatan minat belajar bahasa inggris melalui bedah bahasa via video pendek kepada siswa kelas 7 SMPN 06 Brebes serta pemberian informasi mengenai pentingnya bahasa inggris di era sekarang.

Baca Juga: Mahasiswa KKN, Jihan Shonia Buat Peta Lahan Desa

Kurangnya minat belajar bahasa inggris pada siswa kelas 7 di SMPN 06 Brebes menjadi alasan kegiatan tersebut dilaksanakan. Hal tersebut diketahui berdasarkan survei dan kunjungan yang telah dilakukan di SMPN 06 Brebes, dimana salah satu permasalahan yang disampaikan oleh salah seorang pihak SMPN 06 Brebes adalah kurangnya minat belajar bahasa inggris dari siswa kelas 7 SMPN 06 Brebes.

Dalam kegiatan peningkatan minat belajar bahasa inggris melalui bedah bahasa via video pendek kepada siswa kelas 7 SMPN 06 Brebes serta pemberian informasi mengenai pentingnya bahasa inggris di era sekarang, mahasiswa memaparkan mengenai pentingnya belajar bahasa inggris, media pembelajaran yang dapat digunakan, dan pengulangan kembali materi mengenai verb, noun, dan adjective. Setelah itu, menampilkan video singkat dari youtube dan mengajak siswa SMPN 06 Brebes untuk mencari verb, noun, dan adjective.

Setelah menampilkan video singkat, siswa mengumpulkan hasil mencari verb, noun, dan adjective. Bagi tiga siswa yang bisa mendapatkan hasil mencari verb, noun, dan adjective paling banyak akan diberikan hadiah sebagai apresiasi. Kemudian dilanjutkan sesi foto bersama dengan siswa kelas 7 SMPN 06 Brebes.

Baca Juga: KKN Unisnu Ajak Warga Tanam 2500 Bibit Pohon

Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan poster kepada Bapak Fuad Miftahudin selaku guru bahasa inggris di SMPN 06 Brebes. Kegiatan ini harapannya bisa meningkatkan minat belajar dan awareness akan pentingnya bahasa inggris siswa kelas 07 SMPN 06 Brebes.

Penulis: Jelita Dwi Cahyaningrum (Fakultas Sekolah Vokasi – Bahasa Asing Terapan)
Dosen Pembimbing : Retna Hanani, S.Sos., MPP.
Hafidh Khoerul Fata, S.Si., M.Si.
DR. Kardison Lumban Batu., SE., MSc
Lokasi KKN : Desa Kaligangsa Kulon, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah