blank
Mahasiswa Undip Lakukan Pemetaan

(SUARABARU.ID)- Topografi dan kemiringan lereng merupakan hal yang penting untuk diketahui di sebuah wilayah karena bisa berhubungan dengan bencana alam. Di Desa Kaligangsa Kulon, informasi mengenai topografi dan kemiringan lereng belum diketahui, yang menyebabkan publik sulit mengantisipasi dan mengetahui bencana apa yang akan membahayakan desa tersebut.

Menyikapi hal tersebut, Mahasiswa Tim 1 KKN Undip memvisualisasikan kondisi topografi dan kemiringan lereng Desa Kaligangsa Kulon melalui sebuah peta. Peta tersebut dibuat dengan cara mengolah data dari DEMNAS yang bersumber dari Badan Informasi Geospasial (BIG). Data tersebut kemudian diolah di aplikasi ArcGIS menggunakan metode slope dan contour. Metode slope digunakan untuk mengolah kelerengan desa, sementara metode contour digunakan untuk melihat ketinggian permukaan desa dari permukaan air laut.

Dari hasil pemetaan, didapati bahwa kelerengan Desa Kaligangsa Kulon dapat diklasifikasikan menjadi 3 kelas. Kelas pertama yaitu 0-2% yang disebut kelerengan datar, 2-5% kelerengan landai, dan 5-15% yang disebut kelerengan perbukitan sedang. Desa Kaligangsa Kulon didominasi oleh kelerengan datar sehingga cocok untuk pertanian.

Baca Juga: Mahasiswa KKN, Jihan Shonia Buat Peta Lahan Desa

Sementara itu, untuk topografi Desa Kaligangsa Kulon berada pada ketinggian 0-12 mdpl. Hal ini membuat Desa Kaligangsa Kulon sangat berpotensi untuk terkena bencana banjir rob. Selain itu, mengingat dekatnya desa ini dengan laut dan rendahnya jarak antara ketinggian wilayah dengan permukaan laut, membuat pertanian yang cocok diterapkan di desa ini adalah sawah dengan irigasi teknis. Sehingga nantinya air yang digunakan untuk pengairan sawah lancar.

Hasil pemetaan tersebut dipresentasikan di balai desa pada Selasa (08/02/23) dan disaksikan oleh Sekretaris Desa sebagai perwakilan dari perangkat desa. “Dari peta yang sudah dibuat, kami jadi tahu terkait bentuk geografis dari Desa Kaligangsa Kulon itu sendiri,” ujar Bapak Sekretaris Desa.

Harapannya, melalui pemetaan topografi dan kemiringan lereng ini, Desa Kaligangsa Kulon dapat mengetahui potensi wilayahnya sendiri dan bahaya apa yang akan dihadapi. Sehingga akan lebih siap dan siaga dalam kondisi apapun.

Penulis: Alif Maulana (Sekolah Vokasi – Perencanaan Tata Ruang dan Pertanahan)
Dosen Pembimbing : Retna Hanani, S.Sos., MPP.
Hafidh Khoerul Fata, S.Si., M.Si.
DR. Kardison Lumban Batu., SE., MSc
Lokasi KKN : Desa Kaligangsa Kulon, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah