blank
Presiden Joko Widodo bersama ibu Iriana Joko Widodo sedang mengikuti tengah jalan sehat dalam rangka menuju Satu Abad NU yang berlangsung di Solo, Minggu (22/1). FOTO: Humas Pemkot Ska

SURAKARTA (SUARABARU.ID) Kegiatan Porseni dan Jalan Sehat yang digelar Nahdlatul Ulama (NU) di kota Solo mendapatkan apresiasi Presiden Joko Widodo.

Kegiatan jalan sehat diikuti sekitar 36. 400 peserta digelar dalam rangka menuju Satu Abad NU.

“Saya akan ikut dari awal sampai akhir. Insyaallah,” kata Presiden Joko Widodo dalam sambutannya pada pembukaan kegiatan jalan sehat dalam rangka menuju Satu Abad NU yang digelar di halaman Mangkunegaran di Solo, Minggu (22/1/2023)

Presiden Joko Widodo didampingi Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf lebih lanjut mengatakan, sangat mengapresiasi Porseni dan jalan sehat yang diadakan di Kota Solo.

Diharapkan dengan Porseni dan Jalan sehat seluruh warga Nahdliyin sehat semuanya. Dan juga seluruh warga negara Indonesia sehat semuanya. Dengan kesehatan itulah negara kita akan kuat.

“Saya ucapkan selamat menjalankan jalan sehat ini nanti,” kata Presiden Joko Widodo dihadapan ribuan peserta jalan sehat dalam rangka menuju Satu Abad NU

Acara dihadiri ibu Iriana Joko Widodo, para menteri Kabinet, wakil Rais Aam KH Anwar Iskandar, pengurus jajaran PBNU , delegasi Porseni warga NU dan Warga Indonesia.

Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf dalam sambutannya menyatakan alhamdulilah karena 16 hari lagi NU akan genap mencapai usia satu abad.

Dikatakan KH Yahya Cholil Staquf, hari ini tepat 1 Rajab 1444 kita akan memperingati satu abad hari lahir NU pada 16 Rajab 1444.

Hari ini dia mengajak seluruh warga NU dan warga masyarakat seluruh bangsa Indonesia untuk ikut merasakan kegembiraan kebahagiaan dalam menyongsong satu abad NU.

“Hari ini pemimpin pemimpin kita hadir membersamai kita . Maka kita tidak akan pernah jauh dan terus membersamai pemimpin pemimpin kita merawat Indonesia, menjaga Indonesia dan keselamatan bangsa dan negara serta memperjuangkan kemaslahatan bagi bangsa dan negara, ” kata dia.
Insyaallah, tambahnya, dengan barokah dari para pendiri NU , barokah dari para riyadoh para ulama selama 100 tahun insyallah kita akan menjemput masa depan yang lebih mulia.