blank
Ilustrasi daun krokot. Foto: Pixabay

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Tanaman krokot mempunyai batang berwarna merah dan juga daun kecil berwarna hijau. Manfaat dari tanaman krokot banyak berasal dari kandungan dua jenis asam lemak omega-3, EPA dan ALA yang biasa terdapat pada hewan dan alga.

Dilansir dari Suara.com, tanaman krokot ini mempunyai kadar asam lemak omega-3 dan juga antioksidan yang cukup tinggi. Krokot juga dapat menjadi sumber air serta energi yang efektif. Hal tersebut dikarenakan tanaman ini memiliki kandungan kalsium, besi, magnesium, fosfor, kalium, dan juga natrium dalam jumlah yang baik.

Selain itu, daun krokot juga memiliki kandungan berbagai vitamin, seperti vitamin C, thiamin, riboflavin, niasin, vitamin B6, folat, dan juga vitamin A. Berkat adanya kandungan tersebut, dengan mengonsumsi daun krokot bisa membantu untuk mencegah dan juga menyembuhkan penyakit.

Baca Juga: Baik untuk Kesehatan, Tiga Manfaat Jintan Putih Jarang Jarang Diketahui

Merangkum dari SehatQ dan Halodoc, berikut ini beberapa manfaat tak terduga dari tanaman krokot, yuk simak ulasannya:

1. Membuat kulit tampak sehat

Adanya kandungan asam lemak omega-3, antioksidan, dan juga beragam nutrisi lainnya didalam krokot diyakini bisa membuat kulit nampak sehat dan lebih awet muda.

Tidak hanya itu saja, kandungan antioksidan didalam krokot juga diperlukan untuk produksi kolagen. Bagi kamu yang mungkin belum tahu, kolagen bisa membantu untuk mengurangi kerutan serta menjaga elastisitas kulit.

Baca Juga: Membantu Menurunkan Berat Badan, Lima Manfaat Buah Rambutan Bagi Kesehatan

2. Membantu Menurunkan Berat Badan

Terdapat sebanyak 20 kalori didalam 100 gram krokot, sehingga tanaman ini memiliki kandungan kalori yang rendah. Krokot bisa menjadi menu tambahan yang baik untuk kamu yang sedang diet atau sedang menurunkan berat badan. Ekstrak krokot juga terbukti mempunyai kemungkinan efek anti-obesitas dan juga anti-diabetes.

3. Menurunkan risiko penyakit jantung

Ada sebuah studi yang dimuat didalam jurnal Medicinski Arhiv menyampaikan bahwa, biji krokot mampu untuk menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan juga trigliserida pada remaja obesitas. Kolesterol jahat serta trigliserida perlu diwaspadai karena dapat berpotensi meningkatkan risiko penyakit jantung.

Para peneliti juga mengaitkan efek tersebut dengan antioksidan serta senyawa tanaman yang terkandung didalam biji krokot.

Baca Juga: Selain Menjaga Kesehatan Jantung, Empat Manfaat Lobak Bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui

4. Memperkuat Tulang

Mineral yang terkandung didalam krokot bisa menjadi pilihan menu sehat bagi orang yang sedang mengidap osteoporosis atau pengeroposan tulang. Kalsium, magnesium, besi, dan juga mangan merupakan semua elemen yang mungkin dibutuhkan untuk mengembangkan jaringan tulang dan juga mempercepat proses penyembuhan tulang. Krokot juga mempunyai sifat anti-inflamasi yang bisa membantu untuk pencegahan osteoporosis.

Nah, itulah tadi beberapa manfaat dari tanaman krokot untuk kesehatan. Semoga bermanfaat ya.

Claudia