blank
Rektor UNS Prof Dr Jamal Wiwoho tengah mewisuda salah seorang lulusan setempat yang ditandai dengan pemindahan kucir pada toga wisudawan pada upacara wisuda periode IV tahun 2022 yang berlangsung secara luring di kampus setempat, Sabtu (27/8). Foto: Humas UNS

SURAKARTA (SUARABARU.ID)- UNS (Universitas Sebelas Maret) Surakarta mewisuda 1.017 sarjana baru, yang dipimpin Rektor Prof Dr Jamal Wiwoho SH MHum.

Upacara wisuda periode IV tahun 2022 ini untuk lulusan Pascasarjana, proram S 1 dan Diploma serta Sekolah Vokasi, berlangsung secara luring, di kampus Kentingan, Sabtu (27/8/2022).

Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan UNS Prof. Ahmad Yunus melaporkan, dari seluruh sarjana baru yang diwisuda, sebanyak 515 wisudawan diantaranya  lulus berpredikat dengan pujian atau cumlaude.

Mereka yang diwisuda antara lain berasal dari Sekolah Pascasarjana 43 wisudawan, Fakultas Ilmu Budaya  33 lulusan, 36 lulusan dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik dan  124 wisudawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Juga sebanyak 83 sarjana baru lulusan Fakultas Kedokteran,74 wisudawan Fakultas Teknik, 319 wisudawan FKIP, 23 wisudawan FKOR, 59 wisudawan FMIPA, 16 wisudawan Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD), serta 43 wisudawan Sekolah Vokasi.

Lulusan Doktor Termuda

Terdapat lulusan dengan capaian luar biasa. Lulusan tercepat program doktor diraih Dr. Muhammad Yunus Anis dari Program Studi S-3 Linguistik dengan masa studi 2 tahun 5 bulan dengan IPK 3,98.