blank
Penyerahan secara simbolis bantuan hewan qurban dalam rangka menyambut Idul Adha 1443 H di Ponpes Roudlotut Thalibin (TPI) Leteh. Foto: Humas SG

REMBANG (SUARABARU.ID) – PT Semen Gresik (SG) menyalurkan total 23 hewan kurban dengan nilai total Rp 280 juta dalam momen Idul Adha 1443 H. Hewan tersebut diserahkan untuk warga Rembang dan Blora, Sabtu (9/7/2022).

Rincian hewan kurban yang diserahkan oleh PT Semen Gresik sebanyak tujuh ekor sapi dan 18 ekor. Proses penyaluran hewan kurban tersebar di 14 titik dan secara langsung diterima oleh kalangan pondok pesantren, organisasi keagamaan, pengurus Masjid Agung Rembang, dan pemerintah desa di sekitar area Pabrik PT Semen Gresik.

Senior Manager of Comunnication and CSR PTSG, Dharma Sunyata menyampaikan penyaluran hewan kurban ini sekaligus menjadi refleksi dari semangat saling berbagi sekaligus terus berkomitmen untuk tumbuh dan berkembang bersama masyarakat.

blank
Penyerahan secara simbolis bantuan hewan qurban dalam rangka menyambut Idul Adha 1443 H yang diterima langsung oleh perangkat desa di Desa Pasucen, Kecamatan Gunem, Kabupaten Rembang. Foto: Humas SG

“Semen Gresik senantiasa berbagi kebahagiaan untuk masyarakat dalam menyambut momen hari Idul Adha 1443 H. Melalui penyaluran hewan kurban ini, agar dapat memberikan manfaat bagi ribuan warga yang berhak,” ujarnya, dalam keterangan persnya.

Pemasok dari Sahabat Ternak Semen Gresik

Dharma menambahkan, pada tahun ini pemasok ternak kurban diambil dari Sahabat Ternak Semen Gresik, yaitu program pendampingan bagi masyarakat di enam desa sekitar wilayah operasional SG untuk mengelola peternakan mulai dari pembibitan atau anakan hingga pemasaran.