SURAKARTA (SUARABARU.ID) – Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah II menadatangani nota kesepahaman implementasi kerja sama Tridharma Perguruan Tinggi, di Ruang Sidang I Gedung dr Prakosa UNS, Senin (11/4/2022).
Kerja sama meliputi bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat bagi perguruan tinggi swasta yang berada dalam lingkungan LLDIKTI setempat.
Penandatanganan nota kesepahaman dilakukan Rektor UNS Prof Dr Jamal Wiwoho SH, MH dengan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala LLDIKTI Wilayah II, Prof. Yuliansyah.
Rektor Prof Dr Jamal Wiwoho SH, MH dalam sambutannya mengapresiasi kerja sama yang terjalin antara UNS dengan LLDIKTI Wilayah II. Nota Kesepahaman kali ini, katanya, merupakan bukti perguruan tinggi di Indonesia tidak boleh menutup diri dan harus membuka peluang kolaborasi.