blank
Alat canggih MRI 1,5 Tesla milik RS Mardi Rahayu kini mulai dioperasikan. foto: Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – RS Mardi Rahayu secara resmi mengoperasikan alat canggih berupa Magnetic Resonance Imaging (MRI) 1,5 Tesla atau pencitraan resonansi magnetik yang nilainya mencapai Rp 17 miliar.

Peresmian operasional alat tersebut dihadiri secara langsung oleh Plt Bupati Kudus HM Hartopo bersama sejumlah pejabat Forkopinda, Kamis (4/3).

‎Keberadaan alat MRI tersebut dinilai mampu memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat Kudus dan rujukan untuk warga sekitarnya. Pasalnya alat itu menjadi satu-satunya di wilayah eks Karesidenan Pati yakni Rembang, Grobogan, Blora, Jepara, dan Pati.

“‎MRI ini akan membantu warga masyarakat Kudus, ataupun masyarak‎at sekitarnya bisa dirujuk ke sini ,” ujar Hartopo.

Keberhasilan RS Mardi Rahayu memiliki alat canggih ini juga menarik keinginan Hartopo untuk bisa memiliki alat sejenis di RSUD Kudus. Sebab, RSUD yang notabene merupakan RS milik pemerintah daerah, justru belum memiliki alat tersebut.

‎”Sebenarnya kemarin sudah dianggarkan, tapi karena belum siap daya listriknya juga. Maka tahun ini pada APBD Perubahan ‎akan dianggarkan biar komplit semua,” ujar dia.