Pemain PS Porma (kuning) berusaha merebut bola dari kawalan Putra GM dalam laga lanjutan Sukun U17 League, Jumat, 12 Juni 2024. foto: official Sukun U17 League

KUDUS (SUARABARU.ID) –PS Porma Mlati Norowito sukes menumbangkan Putra GM Gondangmanis dengan skor 2-0 dalam laga lanjutan Sukun U17 League Askab PSSI Kudus pekan ke-8 yang digelar di lapangan Porma Desa Mlati Norowito, Jumat (12/7).

Dua gol tersebut berhasil disumbangkan pemain dengan nomor punggung 26, M. Dhova. Yakni lewat sundulan di menit ke-55 dan tendangan bebas di menit ke-58,

Hasil ini sekaligus membuat PS Porma tetap menjaga peluang dalam persaingan perebutan juara paruh musim. Dengan raihan poin 19, PS Porma hanya selisih tiga poin dari pemuncak klasemen sementara Bacin Evolution yang pada saat bersamaan berhasil menggulung Megawon FC di kandang lawan dengan skor telak 14-0.

Bacin Evolution kini masih kokoh bertengger di puncak klasemen sementara dengan raihan 22 poin. Artinya, di laga terakhir putaran pertama yang akan digelar pekan depan, PS Porma masih memiliki kans untuk menggeser Bacin Evolution sebagai penguasa paruh musim.

Pelatih PS Porma, Suntoyo melihat permainan anak asuhnya sudah cukup maksimal. Meski di babak pertama masih ada banyak kesalahan, namun pada babak kedua mereka mampu memperbaikinya. Dan hasilnya pun baik dengan terciptanya dua gol di babak kedua.

“Babak pertama terlihat, kedua tim saling serang, namun serangan para pemain masih belum bisa menjebol gawang tim lawan. Lanjut di babak kedua para pemain kami mulai jalan bagus, dan mengikuti alur dan instruksi pelatih. Penguasaan bola dan komunikasi supaya lebih ditingkatkan lagi,” ujarnya.

Disinggung kans untuk menjadi juara paruh musim, Suntono menyebut kalau peluang itu masih ada. Pihaknya akan berupaya bermain secara maksimal guna meraih hasil sempurna di tiap-tiap laga.

“Yang penting kami akan bermain secara optimal di tiap-tiap laga,”tukasnya.

Sementara, Asisten Pelatih Putra GM, Daniel Wibowo mengapresiasi anak asuhnya yang telah berjuang maksimal, meskipun gawnag harus kebobolan dan kalah 2-0.

“Kami menilai anak asuh kami sudah bermain cukup bagus, hanya saja di babak kedua tenaganya berkurang. Nanti tetap kita ke depannya akan latihan lebih bagus lagi, supaya menjaga klasemen agar tetap di peringkat ke atas,” tambahnya.

Di pertandingan lain, Tunas Muda berhasil menang 1-0 melawan Gribig United di Lapangan Desa Loram Kulon. Lalu ada Spultura FC juga berhasil unggul 2-1 melawan Klaling FC di Lapangan Desa Dawe. Sementara Songo Joyo FC berakhir imbang 1-1 melawan Tanjugrejo FC.

Ali Bustomi