blank
Pasangan Samani-Bellinda saat menyerahkan pakta integritas kepada Ketua DPD PAN Kudus Hj Endang Kursistiyani. Foto:Ali Bustomi

KUDUS (SUARABARU.ID) – Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kudus Samani Intakoris dan Bellinda Birton menghadiri halal bi halal yang digelar DPD PAN Kudus, Minggu (5/5).

Dalam kesempatan tersebut, Samani dan Bellinda sekaligus menyerahkan berkas pendaftaran calon bupati dan wakil bupati kepada PAN.

“Kami mohon restu
kepada pengurus, kader dan simpatisan untuk maju sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Kudus 2024,”kata Samani.

Samani juga memperkenalkan sosok Bellinda yang akan menjadi pasangannya dalam Pilkada nanti. Menurut Samani, Bellinda adalah puteri dari Birton, pemilik PO bus Berlian Jaya.

“Mbak Bellinda ini adalah sosok milenial, generasi Z. Oleh karena iti, kami mohon izin melamar di PAN untuk mendapatkan rekomendasi calon bupati dan wakil bupati Kudus 2024,”tandasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Samani menyampaikan jika nanti terpilih sebagai Bupati Kudus, dirinya siap untuk membangunkan Rumah PAN sendiri.

“Idealnya PAN memiliki rumah sendiri, tidak perlu menyewa lagi kepada Pemda. Dan saya juga berharap, Pemilu mendatang PAN bisa memperoleh minim 5 kursi,”katanya.

Samani juga menyampaikan, selain mendaftar di PAN, pihaknya juga sudah menjalin komunikasi dan mendaftar ke partai lain. Pihaknya memastikan saat pendaftaran di KPU nanti, sudah bisa mengantongi dukungan minim 9 kursi partai politik.

Sementara, Bellinda saat memperkenalkan diri menyampaikan bahwa usianya memang sangat muda. Namun Bellinda menegaskan saat penetapan calon nanti, usianya sudah di atas 25 tahun.

“Jadi, nanti saat penetapan usia saya sudah 25 tahun 10 hari,”kata Bellinda.

Selain memperkenalkan diri di hadapan pengurus dan kader, Samani-Bellinda juga melakukan penandatangan pakta integritas dengan DPD PAN Kudus. Pakta integritas tersebut berisikan kesepakatan antara kedua pihak jika nanti Samani-Bellinda terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kudus 2024.

Sebelum mendaftar ke PAN, Samani-Bellinda juga diketahui sudah mendaftarkan diri dalam proses penjaringan yang digelar oleh Partai Nasdem dan PKB.

Sementara, Ketua DPD PAN Kudus, Endang Kursistiyani mengatakan saat ini DPD PAN secara resmi telah membuka proses penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kudus 2024.

Pihaknya mempersilahkan siapa saja baik kader internal maupun eksternal yang berniat maju dalam Pilkada untuk mendaftarkan diri.

Karena pasangan Samani-Bellinda yang sudah melengkapi berkas, keduanya diundang dalam halal bi halal dan diperkenalkan kepada kader struktural.

“Kalau ada calon lain yang sudah melengkapi berkas, kami juga akan perkenalkan kepada pengurus struktural “ujarnya.

Sementara, Ketua Penjaringan DPD PAN Kudus, Rochim Sutopo mengatakan proses penjaringan akan dibuka sampaiĀ  8 Mei 2024. Namun, sampai saat ini baru Samani-Bellinda yang berkasnya sudah lengkap.

Setelah itu, hasil penjaringan akan diserahkan ke DPP untuk dilaporkan dan disampaikan mana yang serius.

Ali Bustomi