blank
Festival Maerakaca akan digelar, untuk meramaikan kembali Grand Maerakaca sebagai salah satu tempat tujuan wisata di Kota Semarang. Foto: willma

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Sebagai salah satu tempat tujuan wisata di Kota Semarang, Grand Maerakaca, terus bebenah untuk menambah jumlah pengunjung. Bisa dipastikan, bila akhir pekan, tempat wisata di Utara Kota Semarang ini, selalu dipenuhi pengunjung.

Namun di hari-hari biasa, Grand Maerakaca sepi dari pengunjung, seperti yang terlihat pada Senin (15/1/2024). Hal ini memang bisa dimaklumi, karena bukan hari libur.

Ari, sebagai salah satu staf bagian humas di PRPP menyebutkan, Grand Maerakaca biasanya dipadati pengunjung saat hari libur dan weekend. ”Tetapi tidak menutup kemungkinan juga, pada hari-hari biasa juga diramaikan oleh kunjungan siswa-siswi sekolah,” kata dia yang ditemui di lokasi.

BACA JUGA: Relawan Ganjar Pranowo Bagikan Sembako di Kradenan

Disampaikan juga, untuk menarik pengujung dijadwalkan pada Jumat (23/2/2024) mendatang, akan diadakan Festival Maerakaca, yang akan menampilkan kesenian daerah, live music, dan festival kuliner.

”Pada Februari nanti, rencananya akan ada potongan harga khusus untuk Pemilu dan Hari Kasih Sayang (Valentine). Untuk event-event yang akan diadakan di Grand Maerakaca, serta promo-promo itu akan diinformasikan lebih lanjut di sosial media dari Grand Maerakaca,” tukas Ari.

Dari pantauan di lapangan, di tempat rekreasi budaya seluas kurang lebih lima hektar itu, terdapat rumah anjungan dari 35 kota dan kabupaten yang ada di Jawa Tengah. Seperti Kabupaten Blora, Kabupaten Demak, Salatiga, Semarang, dan masih banyak lagi.

BACA JUGA: Penjabat Bupati Kudus Buka Pencanangan Sub PIN Polio

”Suasana ini menjadikan Grand Maerakaca sebagai tempat wisata edukasi. Bisa juga dinamakan Taman Mini Jawa Tengah. Tidak hanya cocok menjadi tempat wisata edukasi, namun juga cocok untuk dijadikan tempat wisata berbagai usia,” Terang Ari.

Ditambahkannya, di Grand Maerakaca ada banyak fasilitas penunjang, serta tempat yang tedug, karena dipenuhi berbagai tumbuhan dan pohon-pohon besar. Bagi para Gen Z yang mencari spot foto aesthetic, juga disediakan spot bernama Lumina, layaknya spot-spot foto bangunan luar negeri.

Di tempat ini juga sering digelar event-event besar, seperti saat malam tahun baru 2024, diadakan pentas musik berlabel Bramskustik. Pentas ini menampilkan live music secara akustik.

Mg3