blank
Ketua Penyelenggara ICTECA 2023, Ferry Firmawan S.T.,M.T.,PhD dan Wakil Ketua Penyelenggara ICTECA 2023 USM, Dr. Yuliyanto Budi Setiawan, S.Sos., M.Si S.T.,M.T.,PhD dalam talkshow spesial Radio USM Jaya FM yang dipandu oleh penyiar Redo Tanimbar dan Nanda Nathalie pada Selasa (19/12) sore. (Foto:News Pool USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Hari ini Universitas Semarang (USM) menyelenggarakan 1st International Conference on Technology, Engineering, and Computing Applications (ICTECA) 2023 dengan tema “Treads in Technology Development in The Era of Society 5.0″ di Auditorium Ir. Widjatmoko USM.

Puluhan peserta dari sembilan negara yaitu Indonesia, Jepang, Maroko, China, Pakistan, Uni Emirat Arab, Filipina, Malaysia, dan Irak akan menampilkan karya-karya ilmiah terbaiknya.

Hal tersebut diungkapkan Wakil Ketua Penyelenggara ICTECA 2023 USM, Dr. Yuliyanto Budi Setiawan, S.Sos., M.Si., saat menjadi narasumber pada talkshow spesial Radio USM Jaya FM yang dipandu oleh penyiar Redo Tanimbar dan Nanda Nathalie pada Selasa (19/12) sore.

”Jadi ada 67 karya ilmiah yang lolos dari 112 karya yang telah diseleksi oleh reviewer dan 20 karya ilmiah di antaranya adalah hasil karya dosen USM. Di ICTECA besok ada sekitar 33 universitas dari 9 negara yang akan hadir. Perlu diketahui ICTECA 2023 ini tidak boleh dari internal USM,” katanya.

Dalam kegiatan ini Rektor USM, Dr. Supari, S.T.,M.T akan memberikan opening speech. Sedangkan keynote speaker dari International Islamic University Malaysia, Prof. Dr. Akram M.Z.M. Khedder, dan Nara Institue of Science and Technology (Naist), Prof. Yoshinobu Sato, Ph.D., yang akan hadir secara online.

Adapun invited speaker adalah Prof. Jati Utomo Dwi Hatmoko, S.T.,M.M.,M.Sc.,Ph.D., dari Diponegoro University dan Professor at Faculty of Engineering, University of Indonesia Deputy for Green and Digital Transformation of the Indonesian Capital City Authority (IKN), Prof. Mohammed Ali Berawi, M.Eng.Sc.,Ph.D., yang hadir secara online.

Pada talkshow yang berlangsung di ruang Studio Radio USM Jaya FM Gedung N USM itu turut dihadiri pula Ketua Penyelenggara ICTECA 2023, Ferry Firmawan, S.T.,M.T.,PhD.

Ferry mengatakan, ada dua orang yang menjadi penyemangat agar kegiatan ICTECA 2023 dapat terselenggara.

”Di USM, ICTECA 2023 ini kegiatan berbasis internasional yang baru pertama kali dilaksanakan dan harapannya dapat terus berjalan menjadi event tahunan. Dua orang penyemangat kami adalah Prof. Dr. Ir. Teddy Mantoro, M.Sc dan Prof. Mereka ini yang memberikan semangat agar kegiatan ini dapat terselenggara dengan baik,” katanya.

Ferry menegaskan, kegiatan tersebut menjadi salah satu langkah untuk USM menuju akreditasi unggul.

”Kami menggelar ICTECA ini sesuai visi USM yaitu menjadi universitas yang menghasilkan sumber daya insani yang profesional, beradab serta berke-lndonesiaan, dan Ipteks yang berdaya guna dan berhasil guna. Pak Rektor juga berharap kegiatan ini dapat menjadi stimulus bagi dosen-dosen dan mahasiswa USM dalam melakukan penelitian,” terangnya.

Dia berharap, dengan adanya kegiatan ICTECA 2023 dapat menjadi benchmark untuk melihat pula sejauh mana perkembangan teknologi dapat dimanfaatkan.

”Saya berharap, kegiatan ini dapat menjadi benchmarking untuk melihat juga perkembangan teknologi agar dapat dimanfaatkan sebaik mungkin. Melalui kegiatan ini, peserta baik yang mengirimkan karya ilmiahnya ataupun hanya menjadi audiens dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk menambah serta memperluas pengetahuan terutama di bidang penelitian,” ujarnya Ferry.

Sementara itu, Yuliyanto berharap kedepan dengan adanya kegiatan ICTECA 2023 dapat membentuk komunitas peneliti internasional.

“Dengan kegiatan ini semoga dapat menjadi wadah khususnya bagi dosen-dosen USM untuk menambah ilmu khusunya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat sehingga kedepan mungkin bisa juga membentuk komunitas peneliti internasional”, tutur Yuliyanto.

Muhaimin