UKSW Kerja Sama dengan Universitas Satya Terra Bhinneka Siapkan Mahasiswa Hadapi Era Bisnis Digital 5.0. Foto: Humas UKSW

“Mahasiswa jangan hanya sekedar kuliah, implementasikan ilmu untuk meningkatkan kemampuan diri untuk masa depan. Cari ide potensi yang bisa dikembangkan, misalnya bisa mulai mengembangkan bisnis,” pesannya kepada mahasiswa.

Di sisi lain, Hidayatna Putri memaparkan materi bisnis digital dari sisi keuangan. Diungkapkannya, saat ini masyarakat sudah mulai terbiasa dengan pembayaran cashless. Pembayaran berbasis internet ini banyak digunakan karena lebih praktis dan mempunyai banyak keuntungan seperti promo dan lainnya.

“Kita harus beradaptasi dengan cepat karena saat ini transformasi bisnis menjadi semakin dinamis. Kita juga harus selektif karena mau tidak mau masyarakat didorong lebih dinamis dalam segi digital,” ungkapnya yang juga berpesan kepada mahasiswa untuk memanfaatkan teknologi dengan bijaksana. Salam Satu

wied