blank
Ketua DPD Partai Hanura Jateng, Bambang Raya Saputra, bersiap mengibaskan bendera start, sebagai tanda dimulainya kegiatan jalan sehat di lokasi wisata Pantai Marina Semarang. Foto: riyan

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Hanura Jawa tengah, Bambang Raya Saputra SE MBA mengatakan, pihaknya ingin selalu mendekatkan partai dengan masyarakat, agar bisa menyerap aspirasi warga, terkait program pembangunan daerah.

Hal itu seperti yang disampaikannya, saat bersiap melepas ribuan peserta jalan santai dan senam massal, yang dipusatkan di kawasan wisata Pantai Marina, Semarang, Minggu (28/5/2023).

Bambang juga menyatakan rasa bangga dan syukurnya, karena banyak warga Kota Semarang yang hadir dan mengikuti kegiatan ini

BACA JUGA: Ajak Mahasiswa Melihat Dunia Kerja, BKUI UMS Gelar Sosialisasi MSIB

”Antusiasme warga Kota Semarang mengikuti kegiatan senam massal dan jalan sehat Partai Hanura sungguh luar biasa. Kami sampaikan terima kasih atas dukungannya,” kata Bambang.

Dalam kesempatan itu juga disampaikan, DPP dan DPD Partai Hanura akan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek), yang dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, Senin-Rabu (29-31/5/2023), di Hotel PO, Semarang.

Diungkapkannya, Bimtek akan diikuti semua kader Hanura se-Indonesia, yang duduk di legislatif, baik di provinsi, kabupaten maupun kota. Ketua DPP Partai Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO), dijadwalkan akan hadir untuk membuka acara.

BACA JUGA: Parah, Sebanyak 12 Siswi Jadi Korban Pencabulan Kepala Sekolah dan Guru

”Kehadiran Ketua Umum DPP Partai Hanura, tentunya akan menambah semangat peserta Bimtek, sekaligus sebagai konsolidasi partai. Semua kader Hanura se-indonesia akan hadir mengikuti acara ini,” terang dia.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Hanura, Dewang Saputra, menambahkan, pihaknya sangat senang warga Kota Semarang peduli akan kesehatan, dengan mengikuti senam massal dan jalan sehat

”Kegiatan olahraga dan sosial ini, merupakan kerja sama antara DPC dan DPD Partai Hanura Jateng. Kami ingin mengajak warga Kota Semarang, bergembira melalui olahraga dan memberikan banyak doorprize bagi yang beruntung,” tukas dia

Riyan