PLN UIK Tanjung Jati B menunjukkan komitmennya sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang peduli terhadap masyarakat dengan menjalankan Program Peduli Marbot dan Guru Ngaji. Foto: Humas PLN

JEPARA (SUARABARU.ID_  – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadan 1446 H, PLN UIK Tanjung Jati B menunjukkan komitmennya sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang peduli terhadap masyarakat dengan menjalankan Program Peduli Marbot dan Guru Ngaji. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Jinggotan, Desa Wedelan, Desa Srikandang dan Desa Kawak, pada Selasa, 11 Maret 2025.

Program ini merupakan wujud nyata peran BUMN dalam menciptakan Ramadan yang tenang dan menyenangkan bagi masyarakat, khususnya para guru ngaji dan marbot yang memiliki peran penting dalam menjaga keberlangsungan kegiatan keagamaan di tengah masyarakat. Melalui Yayasan Baitul Maal (YBM), PLN UIK Tanjung Jati B memberikan santunan tunai dan paket ramadan kepada Qoniatin, seorang guru ngaji di Desa Wedelan,  Kecamatan Bangsri, Kabupaten Jepara, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasinya dalam mengajarkan nilai-nilai Al-Qur’an kepada generasi muda.

General Manager PLN UIK Tanjung Jati B, Dony Ocniza, menyampaikan, “Ramadan adalah bulan penuh berkah dan momentum untuk berbagi. Sebagai BUMN, PLN tidak hanya bertugas menyediakan listrik untuk masyarakat, tetapi juga turut serta dalam membangun kehidupan sosial yang lebih baik. Program Peduli Marbot dan Guru Ngaji ini adalah bentuk kepedulian kami kepada para pahlawan tanpa tanda jasa yang telah mengabdikan diri untuk mendidik dan menjaga rumah-rumah ibadah. Kami berharap santunan ini dapat meringankan beban dan membawa kebahagiaan bagi para penerima manfaat.”

Kegiatan ini juga sejalan dengan visi PLN UIK Tanjung Jati B untuk menjadi perusahaan yang tidak hanya unggul dalam bisnis, tetapi juga memberikan dampak positif bagi masyarakat. Dony Ocniza menambahkan, “Kami percaya bahwa dengan mendukung para guru ngaji dan marbot, kami turut berkontribusi dalam menjaga nilai-nilai spiritual dan keagamaan di masyarakat. Ini adalah bagian dari kontribusi kami sebagai BUMN.”

Program Peduli Marbot dan Guru Ngaji ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi perusahaan lain untuk turut serta dalam menciptakan Ramadan yang lebih bermakna bagi masyarakat. PLN UIK Tanjung Jati B berkomitmen untuk terus menjalankan program-program serupa yang mendukung pembangunan sosial dan keagamaan di wilayah operasionalnya.

Hadepe