blank
Ilustrasi mencuci tangan. Foto: Pixabay

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Cuci tangan merupakan salah satu kegiatan yang tampak sepele, namun sangat penting dilakukan karena telah terbukti efektif untuk mencegah penyebaran penyakit dan juga pengendalian infeksi. Hal ini dikarenakan tangan sering kali menjadi perantara berbagai bakteri masuk ke dalam tubuh kita.

Salah satu alasan utama rajin mencuci tangan adalah, untuk meminimalkan perpindahan virus dan bakteri melalui tangan kita. Jika jarang cuci tangan, perpindahan virus atau bakteri ini akan memicu mudahnya untuk terkena pilek. Selain pilek, masalah kesehatan lain yang melalui proses serupa adalah diare.

Tidak jarang pula beberapa orang kurang menyadari bahwa beberapa penyakit sering terjadi akibat kurangnya menjaga kebersihan tangan. Berikut merupakan 3 penyakit yang seringkali timbul dari kurangnya menjaga kebersihan tangan.

Baca Juga: Ini 10 Tips Mudah dan Murah Mengusir Ular Menggunakan Bahan Alami

1. Diare

Salah satu penyakit yang seringkali timbul dari kebiasaan kurangnya menjaga kebersihan tangan adalah Diare. Melansir dari data Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, pada tahun 2019 saja tercatat ada sekitar 7juta kasus diare di Indonesia.

Hal ini tentunya bukanlah sesuatu yang dapat dianggap ringan dikarenakan diare juga berpeluang menjadi salah satu penyakit kronis apabila tidak diobati dan dicegah. Bahkan, dalam beberapa kasus diare juga dapat menyebabkan kematian meskipun cukup jarang terjadi.

Diare sendiri merupakan penyakit saluran pencernaan yang sering terjadi di kawasan yang kurang begitu terjaga kualitas kebersihannya. Penyakit ini seringkali disebabkan oleh infeksi virus ataupun bakteri di saluran pencernaan.

Baca Juga: Tips Memadukan Pilihan Warna Ketika AKan Pergi Ke Pesta

Diare umumnya dapat diobati dengan mengkonsumsi larutan oralit. Akan tetapi, penyakit ini sejatinya dapat dicegah dengan menjaga kebersihan tangan dan alat-alat makan yang sering digunakan. Selain itu, kebiasaan mencuci beragam bahan makanan sebelum diolah juga dapat menurunkan resiko terkena diare.

2. Hepatitis A

Hepatitis A merupakan salah satu penyakit peradangan yang menyerang organ hati. Melansir dari situs Alodokter, penyakit ini terjadi akibat infeksi virus Hepatitis varian A. Infeksi virus tersebut umumnya dapat terjadi dari penularan makanan dan minuman yang telah terjangkit virus Hepatitis A sebelumnya.

Selain itu, penyakit ini juga dapat terjadi dari kontak langsung orang yang terjangkit penyakit tersebut. Umumnya kasus Hepatitis A seringkali terjadi di lingkungan yang memiliki tingkat kasus Hepatitis A yang cukup tinggi.

Baca Juga: Tips Jitu Anti Boncos Pilihan Tepat Umpan Pancing

Penyakit ini sejatinya dapat dicegah dengan memberikan vaksin Hepatitis A apabila penderita sudah terjangkit penyakit tersebut. Namun, penyakit Hepatitis A sejatinya dapat dicegah dengan membiasakan rajin menjaga kebersihan diri dan lingkungan sekitar.

Biasakan pula untuk mencuci tangan dan peralatan makan sebelum digunakan. Mencuci tangan disarankan setelah beraktivitas di luar ruangan dalam intensitas yang cukup lama.

3. Infeksi Bakteri Escherichia Coli

Salah satu bakteri yang seringkali menyerang masyarakat yang dihubungkan perihal kebiasaan menjaga kebersihan tangan adalah Escherichia Coli atai E. Coli. Bakteri ini cukup lazim menyerang orang yang kurang menjaga kebersihan badan dan lingkungan sekitarnya.

Baca Juga: Tips Memanggang Daging Tanpa Takut Gosong

Bakteri ini juga dapat menjadi penyebab beberapa penyakit seperti peradangan saluran pencernaan hingga diare. Diare merupakan salah satu penyakit yang juga seringkali disebabkan oleh bakteri E. Coli. Di lingkungan tropis seperti Indonesia menyebarkan bakteri tersebut cukup masif, terutama di lingkungan yang kurang terjaga kebersihannya.

Oleh karena itu, menjaga kebersihan diri dengan rajin mencuci tangan dapat meminimalisir penyebaran bakteri E. Coli yang dapat menyebabkan beragam penyakit.

Nah, itulah beberapa penyakit yang lazim ditemui apabila kita kurang menjaga kebersihan diri dan lingkungan. Menjaga kesehatan diri, khususnya rajin mencuci tangan dapat menghindarkan diri kita dari paparan penyakit-penyakit di atas. Menumbuhkan kebiasaan mencuci tangan juga dapat memberikan beragam manfaat bagi diri kita, terutama dalam aspek kesehatan.

Claudia