blank
Ilustrasi sakit tenggorokan. Foto: Dok/Hellosehat

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Kamu mengalami sakit tenggorokan? Sakit tenggorokan adalah salah satu gangguan kesehatan yang sering dialami banyak orang.

Jika kamu mengalami sakit tenggorokan, kamu bisa mengobatinya dengan obat alami maupun obat di apotek.

Saat kamu sakit tenggorokan tentu kamu merasa tidak nyaman, karena tenggorokan terasa panas, kering, dan nyeri sehingga kesulitan untuk menelan atau berbicara.

Melansir dari Hellosehat, peradangan yang menimbulkan rasa sakit pada tenggorokan bisa disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus.

Namun, penyebab utama dari radang tenggorokan adalah infeksi virus yang menjadi penyebab pilek, flu, campak, cacar, dan demam.

Radang tenggorokan akibat bakteri biasanya disebabkan oleh infeksi bakteri Streptococcus pyogenes. Penyakit ini disebut dengan strep throat.

Terlepas dari itu, alergi, udara kering, polusi udara, naiknya asam lambung, dan cedera dapat menyebabkan sakit tenggorokan.

Secara umum, sakit tenggorokan biasanya akan mereda dengan sendirinya dalam waktu kurang dari seminggu. Hal ini terutama sakit tenggorokan yang disebabkan oleh infeksi virus, alergi, atau cedera ringan.

Menurut American Academy of Otolaryngology, perawatan melalui obat alami untuk sakit tenggorokan bisa dicoba untuk meringankan gejala sekaligus mempercepat pemulihannya.

Obat alami apa yang kita minum saat sakit tenggorokan? Ini pilihannya!