1. Air garam
Berkumur dengan air garam hangat merupakan cara yang terbukti ampuh sebagai obat alami sakit tenggorokan.
Berkumur air garam beberapa kali sehari dapat meredakan bengkak, mencairkan dahak menggumpal, meringankan ketidaknyaman saat menelan, serta membantu membasmi bakteri di tenggorokan.
Untuk membuat obat herbal sakit tenggorokan ini, kamu cukup mencapur 1 sendok teh garam meja dengan secangkir air hangat. Aduk sampai garam larut dengan air, kemudian kumur selama beberapa detik. Keluarkan, dan ulangi kumur air garam 3-4 kali dalam sehari.
2. Air putih
Jika kamu mengalami radang tenggorokan, kamu perlu minum lebih banyak cairan untuk bisa meringankan rasa sakitnya. Menjaga asupan cairan tubuh adalah bagian penting dari mengobati sakit tenggorokan akibat radang secara alami.
Ketika kamu kekurangan cairan, tubuh tidak dapat menghasilkan cukup air liur dan lendir untuk menjaga tenggorokan tetap lembap. Hal ini akan menyebabkan pembengkakan dan membuat peradangan semakin memburuk.
Cara paling mudah yang dapat digunakan sebagai obat alami untuk sakit tenggorokan adalah dengan memperbanyak minum air putih. Untuk secara maksimal memulihkan kondisi tubuh, setidaknya kamu perlu minum 2 liter air putih dalam sehari.
3. Madu dan perasan lemon
Madu memiliki sifat antibakteri yang dapat membantu mengurangi pembengkakan serta rasa tidak nyaman pada saluran tenggorokan.
Sementara, perasan lemon sangat kaya akan kandungan vitamin C. Lemon juga memiliki kandungan astringen yang dapat meredakan dan menjadi obat alami sakit tenggorokan.
Astringen yang terdapat lemon bisa meredakan pembengkakan pada tenggorokan dan menciptakan lingkungan asam yang dapat mematikan virus dan bakteri penyebab iritasi.
Untuk mengolah kedua bahan alami ini menjadi obat sakit tenggorokan, kamu cukup campurkan 2 sendok madu dan perasan lemon secukupnya ke dalam secangkir air hangat atau teh. Namun, patut diingat madu sangat tidak dianjurkan untuk anak dibawah umur 1 tahun.
4. Cuka apel dan garam
Jika tenggorokan kamu meradang akibat batuk hebat, coba atasi dengan 1 sendok makan cuka apel yang dicampur dengan 2 sendok teh garam yang dilarutkan dalam segelas air hangat.
Bila diperlukan, gunakan campuran bahan ini sebagai obat kumur alami untuk mengatasi radang yang menyebabkan sakit di tenggorokan.
Ramuan obat alami untuk sakit tenggorokan dari cuka apel juga bisa dibuat dengan mencampurkan masing-masing 1/4 cangkir cuka apel dan 1/4 cangkir madu.
Selanjutnya, kumur menggunakan ramuan tersebut setiap empat jam untuk mendapatkan manfaatnya yang maksimal. Cuka apel bersifat asam sehingga dapat menciptakan lingkungan yang menghambat virus dan bakteri untuk memperbanyak diri dan bertahan hidup.
5. Kunyit
Rempah kuning ini merupakan agen antioksidan yang sangat kuat. Rempah kunyit juga bermanfaat untuk memerangi banyak kondisi serius, termasuk sebagai obat herbal untuk sakit tenggorokan akibat radang.
Untuk membuatnya, campurkan 1/2 sendok kunyit bubuk dan 1/2 sendok teh garam ke dalam secangkir air hangat. Setelah itu, kumur selama beberapa detik.
Ulangi beberapa kali dalam sehari supaya obat alami untuk sakit tenggorokan ini dapat bekerja lebih optimal. Selain sebagai obat kumur untuk radang tenggorokan, kunyit juga bisa ditambahkan pada secangkir teh yang dicampurkan pada madu dan lemon.