blank
Usman Nurmagomedov (kanan)/dok

(SUARABARU.ID) – Makin solid dan tangguh, itu yang ditunjukkan Usman Nurmagomedov dalam laga terakhir pada ajang Bellator MMA.

Pada partai terkini, 11 Maret lalu, juara kelas terbang ini menang cekikan pada ronde pertama atas Benson Henderson.

Kemenangan cepat atas petarung veteran itu membuktikan kehebatan sepupu Khabib Nurmagomedov ini.

Henderson adalah mantan juara divisi ringan Ultimate Fighting Championship (UFC).

Dia berjaya di UFC pada 2012 dengan menaklukkan Frankie Edgar.

Namun, saat menghadapi Nurmagomedov, Henderson benar-benar tak berdaya.

Sukses Usman mendapat pujian dari Islam Makhachev, juara kelas ringan UFC.

Baik Islam maupun Usman sama-sama berasal dari Dagestan, Rusia.

Menurut Makhachev, Nurmagomedov memang layak mempertahankan gelarnya.

Makhachev bertugas sebagai tim corner bersama Islam Mamedov, Umar Nurmagomedov, dan Javier Mendez (pelatih).

Kemenangan atas Benson membuat rekor Usman menjadi 17-0.

Petarung bergaya ortodoks ini menguasai muay thai dan sambo.

Sepanjang kariernya, dia menang KO delapan kali, submission (enam kali), dan tiga kali melalui angka.

Selain secara natural kuat dalam gulat, Usman juga tangguh di atas.

Nurmagomedov (24) benar-benar jagoan yang komplet.

Seperti Makhachev, dia pun dilatih Javier Mendez.

mm