Kegiatan pesta siaga diikuti oleh 19 barung yang ada di Kwarran Bulu dibuka langsung oleh Bunda Nunuk Pujiati Sholeh S.Pd I. Selasa, 21 Februari 2023. Foto: Kudnadi Saputro Blora

Di sini anak-anak, lanjut Nunuk, sambil bermain berekreasi di wanawisata Mantingan serta dapat menjadi pembelajaran bagi anggota pramuka.

“Sekaligus berlatih mandiri bagi anggota pramuka serta ajang untuk mengasah keterampilan dan keberanian dalam menjalankan tugas dan mengikuti kegiatan antar taman dengan riang gembira dan bersuka ria,” ujar Nunuk.

Jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan, kerukunan, kebersamaan, persaudaraan agar terwujud sebuah keserasian serta kekompakan diantara barung barung yang bermain bersama untuk menjadi barung yang terbaik.

“Barung yang terbaik, yang nantinya akan mewakili Kwarran Bulu kecamatan Bulu,” tandas Nunuk.

Sementara itu, Administrator KPH Mantingan melalui Waka Administrator Dwi Anggoro Kasih menyampaikan bahwa kegiatan pesta siaga ini secara langsung akan memberikan dampak positif bagi usaha wanawisata Mantingan dalam bidang promosi.

“Hal ini yang ikut kegiatan adalah didominasi oleh anak-anak SD yang berusia 10 tahun,” ucap Dwi Anggoro Kasih.

Tentunya sangat berarti, lanjut Dwi Anggoro Kasih,  bagi pengelola wisata. Dengan kerja sama yang baik ini.

“Harapan kami kegiatan pesta siaga yang rutin di selenggarakan setiap tahun ini bisa kembali dilakukan di area wana wisata mantingan dimana tempatnya juga sejuk dengan bayak pohon yng rindang dan nyaman bagi peserta juga pengunjung,” ungkap Dwi Anggoro Kasih.

Untuk diketahui, kegiatan peserta pesta siaga ditutup secara resmi oleh Ka. Kwarran Bulu Is Purwanto S.Pd. tepat pukul 14.00 WIB. Sebagai tergiat yakni Putra Barung Merah SDN Lambangan Kulon, kedua Barung merah SDN 1 Sendang mulyo, dan ketiga barung hijau SDN 2 Sendangmulyo.

Sedangkan  Untuk Purti tergiat adalah barung Hijau SDN Sendangmulyo 1, lalu  barung Merah SDN 2 sendangmulyo 2, dan ketiga barung hijau SDN Lambangan Kulon. Piala dan piagam tergiat disampaikan oleh Ka. Kwarran Bulu Is Purwanto.

Kudnadi Saputro