BREBES (SUARABARU.ID) :Mushola merupakan fasilitas yang cukup penting dalam sebuah sekolah dasar. Tak hanya sebagai tempat beribadah, mushola menjadi tempat kegiatan belajar keagamaan serta menjadi tempat berkumpul. Di SDN Kaligangsa Kulon 02, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, keberadaan mushola sudah direncanakan untuk dibangun dalam beberapa tahun ke depan. Melihat hal tersebut, Tim 1 KKN Undip menginisiasikan untuk mendesain mushola SDN Kaligangsa Kulon 02.
Mushola SDN Kaligangsa Kulon mengambil konsep mushola bersama. Hal ini dikarenakan pihak sekolah tidak ingin keberadaan mushola menjadi eksklusif. “Nanti mushola SDN Kaligangsa Kulon 02 ini, dapat digunakan baik oleh siswa, guru, bahkan warga sekitar,” ujar Bapak Muktiada, Kepala Sekolah SDN Kaligangsa Kulon 02 pada Rabu (01/02/23) pada sesi presentasi Desain oleh Tim KKN Undip kepada Pihak SDN Kaligangsa Kulon 02 yang diwakili oleh Bapak Muktiada dan Bapak Royani.
Konsep mushola bersama merupakan konsep yang berarti bahwa mushola tidak hanya dijadikan tempat beribadah tetapi juga tempat berkumpul. Oleh sebab itu, butuh desain mushola yang luas dan lapang, dengan pencahayaan dan penghawaan yang baik. Menyikapi hal tersebut, desain mushola dibuat dari bentuk dasar persegi dengan jendela berupa GRC Krawang.
Desain mushola menggunakan empat warna utama, yaitu hijau, jingga, hitam, dan putih. Warna hijau merupakan simbolis warna keislaman sementara warna jingga merupakan perlambang optimisme, sesuai dengan visi misi sekolah dasar yang penuh optimisme dalam menuntun siswa menuju masa depan. Selain itu, terdapat warna hitam sebagai simbol ketegasan dan putih sebagai warna kesucian.
Rancangan SDN Kaligangsa Kulon 02 ini menuai pujian dari pihak sekolah. Menurut Bapak Royani, Guru Agama SDN Kaligangsa Kulon 02, desain mushola dari Tim KKN Undip sudah sesuai dengan harapan dan visi misi sekolah. Harapannya, desain tersebut dapat direalisasikan ke depannya.
Penulis: Gunawan