blank
Personel Samapta Polres Kebumen menolong mendorong buruh gerobak bambu di pertigaan Kelurahan Panjer, Senin 6/2.(Foto:SB/Humas Polres Kebumen)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Tergugah saat patroli menjumpai buruh gerobak bambu kerepotan di jalan, personel Sat Samapta Polres Kebumen pun membantu ikut mendorong gerobak.

Sikap polisi yang empati terhadap sesama tersebut layak dicontoh. Bukankan dengan tolong-menolong, manusia akan merasa saling membutuhkan sekaligus melakukan kebaikan bersama.

Hal tersebut tercerminkan sewaktu sedang berpatroli, polisi di Kebumen itu melihat seorang lelaki sedang kesusahan mengangkut bambu dengan menggunakan gerobak dorong, Senin (6/2). Warga tersebut terlihat susah payah apalagi di depannya ada simpang lima lampu kuning Kelurahan Panjer yang arus lalu-lintasnya cukup ramai.

Kanit Turjawali Sat Samapta Polres Kebumen Aiptu Cholid Mediana yang melihat warga yang kesusahan, bergegas turun dari sepeda motor patroli. Selanjutnya ia membantu mendorong warga agar saat menyeberang di lampu kuning Kelurahan Panjer bisa sedikit cepat sehingga tidak menimbulkan penumpukan arus.

“Kita turun, lalu bapak yang membawa bambu itu kita bantu di persimpangan. Karena memang berat muatannya sehingga dengan dibantu tenaga, akan lebih cepat saat melintas di persimpangan,”jelas Aiptu Cholid Mediana.

Selanjutnya menurut Aiptu Cholid, selain melakukan patroli sembari memantau situasi Kamtibmas di di beberapa objek vital ataupun tempat rawan kriminalitas d;lam kota Kebumen, pihaknya juga harus turun langsung jika mendapati masalah di jalan yang butuh bantuan spontan polisi.

Semisal jika melihat ada pelajar yang akan menyeberang jalan namun arus lalu-lintas ramai, ataupun melihat warga yang kesusahan akan menyeberang jalan yang ramai lalu-lintas., Ia bersama petugas patroli lainnya juga harus turun membantu menyeberangkan warga.

Komper Wardopo