blank
Andy Robertson/dok

(SUARABARU.ID) – Bek kiri Andy Robertson mengaku prihatin dengan performa klubnya, Liverpool.

Dia menilai The Reds belakangan ini semakin buruk.

Si Merah menjadi lemah setelah dihantam badai cedera pemain di semua lini.

Musim ini Liverpool sudah gagal mempertahankan Piala Liga Inggris dan Piala FA.

Di Premier League, The Anfield Gank juga tercecer di papan tengah.

Sementara di Liga Champions, Jordan Henderson dan kawan-kawan akan bertemu juara bertahan Real Madrid pada semifinal.

Liverpool hanya menang satu kali dalam enam laga terakhir di semua kompetisi.

Robertson menegaskan timnya memang tidak cukup bagus musim ini.
’’Pada 2023, kami ingin awal yang baru tapi belum kejadian,’’ ungkap Robertson seperti dilansir dari Metro.
Manajer Juergen Klopp tak sepenuhnya menyalahkan pendapat Robertson.

’’Kami memang belum mampu meraih hasil seperti yang kami inginkan. Karena itu, kami harus terus bekerja. Tak ada hal lain yang bisa dilakukan,’’ tutur Klopp.

Pelatih berkebangsaan Jerman itu menambahkan skuadnya sudah mulai membaik.

’’Kami punya momen bagus yang perlu kami lanjutkan. Kami belum menyerah karena musim ini masih panjang,’’ jelas Klopp.

The Reds kini bersiap menghadapi lanjutan Premiership.

Pada partai ke-20, Si Merah akan dijamu Wolverhampton Wanderers, 4 Februari mendatang.

Jika beberapa pemain yang cedera kembali fit, kekuatan Liverpool bakal pulih lagi.

Klopp berharap bek tengah Virgil van Dijk dan penyerang Diogo Costa bisa kembali berlatih bersama rekan-rekannya.

mm