blank
Tarian massal seni tradisional menandai soft opening KCP Kebonrejo, Salaman, Kabupaten Magelang, hari ini. Foto: ep

KOTA MUNGKID(SUARABARU.ID) –Kolam renang Krandan Ciblon Papringan (KCP) Edu Wisata di Desa Kebonrejo, Salaman, Kabupaten Magelang, dilakukan soft opening hari ini, Minggu (18 Desember 2022). Ke depan akan diperluas dengan kebun buah-buahan dan tempat perah susu sapi, seluas empat hektare di lahan sebelah kolam renang.

“Semoga dengan adanya KCP memberi manfaat untuk warga sekitar, termasuk pertumbuhuan ekonominya,” kata owner KCP, Risna Yuniawan, hari ini.

Dia mengatakan hal itu di sela-sela soft opening KCP, hari ini. Pria dengan nama panggilan Pak
Wawan itu menuturkan, sejak dibuka mulai hari ini, akan diuji coba sampai Juni 2023. “Besok tanggal 21 Juni grand opening. Itu bareng dengan tanggal lahir saya,” katanya.

Untuk keperluan tersebut, dia sudah menyiapkan segala sesuatunya. Rencana acaranya berupa kirab budaya, lomba drum band, lomba kesenian tradisional, juga ada pameran lukisan. Di samping itu akan ada berbagai lomba untuk murid TK, SD, dan SMA.

blank
Kolam renang Ciblon Papringan yang mulai dibuka hari ini. Foto: ep

“KCP ini sifatnya edukasi. Kami menyediakan berbagai pelatihan seperti pengolahan susu, antara lain membuat keju,” jelasnya.

Pengusaha susu sapi, kambing, dan kedelai itu selebihnya mengatakan, di objek wisata itu juga menjual susu kambing, dan pembuatan coklat. Termasuk ada pelatihan peternakan madu dan melakukan pendampingan.

Dipaparkan, di seberang Kali Tangsi sebelah kolam renang itu ada lahan seluas empat hektare milik warga. Direncanakan berbagi hasil untuk usaha homestay, pertanian, perkebunan, dan peternakan sapi. Berbekal pengalaman dia karena saat sekarang dia sudah memiliki ternak sapi di Magelang, Yogyakarta, Ungaran, Klaten, dan Malang.

“Saya berdagang susu sejak masih sekolah. Karena orang tua tidak mampu, saya pulang sekolah jual susu,” tuturnya.

Saat ini dia menjual susu setiap hari rata-rata lima ton. Jumlah sebanyak itu dijual secara eceran kepada pelanggan. “30 ribu kemasan per hari,” katanya.

Kades Kebonrejo, Ismun, dalam kesempatan itu pun berharap, dengan adanya KCP bisa membangkitkan perekonomian warga dan menyerap tenaga kerja. “KCP ini menyuguhkan tempat wisata bernuansa pedesaan, ada kolam renang dengan air bersih dan sehat. Harapan kami bisa maju, terkenal dan dirindukan warga luas,” harapnya.

Warga setempat, Dila, pelajar kelas II SMA Salaman, mengaku senang dengan adanya kolam renang tersebut. Karena kampungnya menjadi ramai.

Eko Priyono