Wakil Ketua Persatuan Gantole – Paralayang Indonesia (PGPI) Jawa Tengah, Uky Juli Setiawan mengucapkan selamat kepada para juara yang menang dalam event Pra Porprov Paralayang ini.
“Selamat kepada para pemenang. Tetap persiapkan diri menuju Porprov Jawa Tengah tahun depan. Terima kasih kepada semua yang telah terlibat, untuk yang belum berhasil, tetap semangat dan terus berlatih,” ungkap Uky Juli.
Ketua KONI Grobogan Fatcurrahman mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam kegiatan Pra Porprov Paralayang Jawa Tengah ini.
“Grobogan sebagai penyelenggara dalam kegiatan Pra Porprov Jawa Tengah. Kami mengucapkan selamat kepada rekan-rekan yang menjadi juara dalam event ini dan mohon maaf jika dalam pelaksanaannya masih terdapat kekurangan,” tambah Fatcurrachman.
Para pemenang dalam Pra Porprov Paralayang, ini nantinya berhak mengikuti Porprov Jawa Tengah 2023 mendatang yang juga akan dilaksanakan di Jati Pohon Indah, Kabupaten Grobogan.
Tya Wiedya