Sementara itu, dalam peninjauan, tampak pula Dandim 0717/Grobogan Letkol Arh Muda Setyawan, Kajari Grobogan Iqbal, Kepala Dinas Pertanian, serta sejumlah kepala dinas terkait dan perwakilan dari Polres Grobogan.

Tak hanya berhenti di pedagang beras Bupati didampingi Kepala Disperindag dan rombongan mendatangi pedagang cabai di sisi barat Pasar Induk Purwodadi.

Tak hanya berhenti di pedagang beras, Bupati didampingi Kepala Disperindag dan rombongan mendatangi pedagang cabai di sisi barat Pasar Induk Purwodadi.

Ketika ditanyakan harga cabai, Bupati kaget ketika mengetahui harga cabai keriting kenaikannya hampir 100 persen. Pasalnya, harga semula Rp 45 ribu per kilogram naik menjadi Rp 80.000 per kilogram.

“Kenaikan kali ini cukup tinggi untuk harga  harga cabai keriting, karena pasokannya dari luar daerah, sehingga butuh biaya transportasi lebih,” kata Bupati.

Menurut Bupati kendati ada kenaikkan harga cabai keriting cukup tinggi, namun cabai rawit hijau stabil.