blank
Direktur Eksekutif LAZiS Jateng, Doso Sutrisno bersama Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi saat berfoto bersama dalam kegiatan zakat expo. Foto: Dok/LAZiS Jateng

PURBALINGGA (SUARABARU.ID) – LAZiS Jateng bersama LAZ dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga  menggelar Zakat Expo & Pentasyarufan.

Kegiatan yang berlangsung di Pendopo Dipokusumo, Purbalingga, Jawa Tengah ini dihadiri Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, Wakil Bupati Purbalingga, Sudono, Kepala Kemenag, Muhammad Syafi’i, Ketua BAZNAS & Pimpinan LAZ se-Kabupaten Purbalingga (LAZISMU, LAZISNU), Forkopimda, para muzaki dan masyarakat umum.

“Alhamdulillah, kesempatan yang luar biasa, bersama Pemkab & LAZ se-Kabupaten Purbalingga dapat menghadiri & menyelenggarakan kegiatan Zakat Expo sekaligus pentasyarufan untuk masyarakat yang membutuhkan,” kata Direktur Eksekutif LAZiS Jateng, Doso Sutrisno, Senin (29/8/2022).

Doso mengatakan, kegiatan Zakat Expo & Pentasyarufan tersebut merupakan upaya untuk mengenalkan zakat kepada masyarakat, agar bisa memberikan manfaat yang lebih luas.

Menurut Doso, kegiatan tersebut sebagai upaya sinergi dengan pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat.

“Ini merupakan komitmen dan sinergi LAZ yang ada di Kabupaten Purbalingga, untuk memberi dukungan kepada Pemkab dalam mengentaskan kemiskinan dan memberikan kesejahteraan untuk masyarakat, khususnya di Kabupaten Purbalingga,” ujarnya.

“Ada banyak stand yang menghadirkan serta mengenalkan produk dari masing-masing program pemberdayaan ekonomi LAZ yang berasal dari dana zakat. Termasuk produk binaan LAZiS Jateng, yaitu Rumah Snack KWT Erqu,” terangnya.

Pada kesempatan itu Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi dan para pejabat lainnya mengunjungi masing-masing stand dan ikut mentasyarufkan ke masyarakat.

Dyah Hayuning Pratiwi yang dalam kegiatan tersebut juga dinobatkan sebagai Duta Zakat Purbalingga memberikan apresiasi kepada seluruh LAZ se-Kabupaten Purbalingga.

“Melalui lembaga zakat ini, Alhamdulilah sudah banyak sekali masyarakat Purbalingga yang terbantu. InsyaAllah, kehadiran para tamu sebagai civitas zakat sangat membantu kerja Pemerintah Kabupaten Purbalingga dalam mensejahterakan masyarakat, serta mengentaskan kemiskinan,” tuturnya.

Dyah berharap kedepan seluruh LAZ dan lembaga lain dapat terus bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Purbalingga, terutama sebagai upaya merealisasikan program kebaikan.

Pihaknya juga akan terus mendukung kinerja seluruh LAZ se-Kabupaten Purbalingga.

Ning Suparningsih