blank
Tim medis dari Dinkes Kabupaten Wonogiri, memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis di lantai dua Pasar Kota Wonogiri.
WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Wonogiri, Rabu (18/5), menggelar pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis. Ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Hipertensi Sedunia Tahun 2022 dan Hari Jadi Ke 281 Kabupaten Wonogiri.

Pelayanan pemeriksaan kesehatan secara cuma-cuma ini, utamanya diberikan kepada para pedagang beserta komunitas pasar lainnya. Termasuk juga para kuli panggul, buruh gendong dan petugas kebersihan pasar serta warga sekitar.

Kepala Dinkes Kabupaten Wonogiri, Dokter Setya Rini MKes, mengatakan, pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis ini meliputi pemeriksaan tekanan darah dan gula darah dengan stick. ”Kuotanya untuk pelayanan sebanyak seratus orang,” jelas Setya Rini.

Teknis pelaksanaannya, ikut melibatkan para tenaga medis dari Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Wonogiri II. Kepada pedagang yang diketahui memiliki tekanan darah tinggi, diberikan sosialisasi pemahaman tentang kiat perilaku hidup sehat.

Masuk 10 Besar


Setiap Tanggal 17 Mei masyarakat internasional memperingati Hari Hipertensi Sedunia. Hipertensi, menjadi salah satu penyakit yang masuk 10 besar penyakit terbanyak dunia. Berkait ini, kepada masyarakat diserukan harus makin waspada akan bahaya yang timbul, sebagai komplikasi dari penyakit tersebut.

Sebagaimana diketahui, Tanggal 19 Mei 2022 merupakan Hari Jadi Ke 281 Kabupaten Wonogiri. Secara umum tema peringatan Hari Jadi Tahun 2022 adalah ”Wonogiri Maju Mandiri dan Sejahtera”. Dengan Subtema ”Meningkatkan Potensi UMKM serta Daya Saing”.

Kepala Pasar Kota Wonogiri, Yato, dan Staf Pasar Purwanto, menyatakan, pemeriksaan kesehatan gratis ini, digelar di lantai dua Pasar Kota Wonogiri. Berlangsung dengan mematuhi protokol kesehatan (Prokes) pencegahan wabah virus corona.

Di tempat sama, sehari sebelumnya juga dilaksanakan sosialisasi pencegahan Covid-19 kepada para pedagang. Sosialisasi diberikan oleh tim dari Badan Inteljen Negara (BIN). Bersamaan itu, juga dilakukan pembagian gratis masker dan pelayanan vaksinasi.

Bambang Pur