blank
Rumah warga Duglik Pasuruan Watumalang Wonosobo yang ludes terbakar. Foto: SB/dok

WONOSOBO (SUARABARU.ID)– Kasus kebakaran yang menimpa rumah warga di Wonosobo, kembali terjadi. Kali ini musibah kebakaran rumah dialami Suyono (60), warga Duglik RT 13 RW 04 Pasuruan, Watumalang, Wonosobo.

Kepala Pelaksana BPBD Wonosobo, Bambang Trie tadi pagi melaporkan, kebakaran terjadi Rabu (16/2/2022), sekitar pukul 08.30 WIB. Rumah semi permanen yang terbakar itu dihuni lima anggota keluarga.

”Rumah yang sebagian besar terbuat dari papan itu, menyebabkan api mudah menyebar dan menghanguskan seluruh isi rumah. Warga setempat pun berusaha membantu memadamkan api,” jelasnya, ketika dihubungi via telepon.

BACA JUGA: ‘Selamat Yo Le Arhan, Cita-citamu Bermain di Luar Negeri Terwujud…’

Menurut Bambang, begitu mendapat laporan, mobil pemadam kebakaran dan relawan BPBD langsung bersicepat menuju lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP), yang berada cukup jauh pusat Kota Wonosobo.

Berdasarkan laporan sementara di lapangan, ungkap Bambang, penyebab kebakaran dikarenakan terjadi konsleting arus listrik, di rumah milik korban. Kerugian ditaksir mencapai Rp 100 juta lebih. Rumah yang terbakar berukuran 12×8 meter.

”Kerugian terbesar berasal dari bangunan dan seisi rumah yang terbakar. Korban kini diungsikan ke rumah saudaranya. Relawan BPBD bersama warga setempat saat ini sedang melakukan pembersihan lokasi kebakaran,” terangnya.

BACA JUGA: BMKG Perkirakan Hujan Ringan Hingga Lebat Turun di Sejumlah Kota Besar

Dikatakan dia, sejak awal tahun ini, di Wonosobo telah terjadi beberapa kali kasus kebakaran yang menimpa rumah warga. Kebakaran sebagian besar disebabkan kasus konsleting listrik, dan api di tungku dapur yang belum dimatikan.

”Saya menghimbau kepada warga, agar memasang instalasi listrik di rumah dengan standar keamanan yang tinggi. Jika masih ada sisa api di tungku dapur, agar segera dimatikan. Sehingga kasus kebakaran rumah warga tidak terus terulang,” ujarnya.

Muharno Zarka-Riyan