blank
Kepala SMK Negeri 3 Jepara, Drs Subandi

JEPARA(SUARABARU.ID) – Sebagai sekolah kejuruan Kelompok Bisnis dan Manajemen  tertua di Jepara, SMK Negeri 3 Jepara ingin tetap mempertahankan keungggulannya.  Tujuannya agar dapat menyiapkan peserta didik yang memiliki daya saing di tengah  era  globalisasi. Karena itu sekolah yang memiliki 72 orang guru dan  26 tenaga kependidikan ini terus berusaha untuk mengembangkan kompetensi dan profesionalitasnya.

Penegasan tersebut disampaikan oleh Kepala SMK Negeri 3 Jepara, Drs Subandi dalam perbincangan dengan SUARABARU.ID diruang kerjanya belum lama ini. “Mencetak generasi muda yang unggul dibidangnya, profesional, kompeten, berkarakter, berakhlak mulia dan   peduli lingkungan, adalah visi besar kami.

blank
Penyerahan tropy oleh Ketua MKKS SMK Kabupaten Jepara Aris Hidayanto M.Si kepada SMK N 3 Jepara Juara Lomba LKS Tingkat Kabupaten Jepara tahun 2020 yang diterima oleh Nur Latifah S.Si, guru pembimbing LKS Marketing Digital

Tujuannya  untuk dapat memenuhi tuntutan dunia kerja dan sekaligus  mampu  mengembangkan potensi dirinya dengan berwirausaha di era globalisasi,” ujar Subandi yang juga mendapatkan kepercayaan sebagai  Ketua PGRI Jepara Kabupaten Jepara periode 2020-2025.

Sekolah yang berdiri tahun 1974 ini  semula bernama SMEA PEMDA Jepara dan kemudian pada tahun 1981 berubah menjadi SMEA Negeri Jepara. Karena perubahan penjenjangan sekolah, pada tahun 1997, sekolah yang  terletak di pusat kota Jepara ini kemudian berubah menjadi SMK Negeri 3 Jepara yang berada pada  Kelompok Bisnis dan Manajemen. Sedangkan kompetensi  keahlian yang dipilih adalah  Keahlian Akuntansi, Sekretaris, Penjualan.

Namun karena perkembangan dan tuntutan  pasar kerja, pada tahun  Diklat 2005/2006 SMK Negeri 3 Jepara menambah rombel dengan membuka Kompetensi Keahlian Multimedia, dan di tahun 2007/2008  membuka Program Keahlian Teknik Komputer Jaringan. Selang beberapa tahun, tepatnya di tahun  2011/2012 membuka Kompetensi Keahlian Perbankan Syariah dan Produksi Siaran Program Televisi.

Karena keungulannya, sekolah ini masih saja menjadi pilihan utama bagi siswa yang ingin menekuni bidang Bisnis dan Manajemen. Bahkan kini SMK Negeri 3 Jepara  memiliki 1.445 siswa yang terbagi dalam  41 Rombongan Belajar. Untuk   kelas 10 sebanyak 13 Rombel, kelas 11 dengan 15 Rombel dan kemudian kelas 12  terdapat 13 Rombel.

Menurut Subandi, untuk mampu menjawab dinamika dan perkembangan  dunia usaha dan dunia kerja, maka disamping terus menerus ditingkatkan kompetensi dan profesionalitas  tenaga kependidikan, juga telah dilakukan penyelarasan kurikulum dengan industri dan dunia kerja (IDUKA) , pengembangan pembelajaran berbasis IT,  serta melengkapi sarana dan prasana sekolah.

Agar program link and match  antara SMK dengan IDUKA dapat berjalan sesuai dengan skenario yang telah dirancang, maka penyelarasan kurikulum berbasis industri dilakukan juga dengan  penerapan project based learning.Juga  menghadirkan Guru Industri di Sekolah. “Ada juga program  guru magang di Iduka; penyusunan kebutuhan standar sarana dan prasarana berbasis Industri serta pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) siswa di Industri,” ungkap Subandi.

Sementara berkat pembinaan yang sungguh-sungguh ada sejumlah prestasi siswa yang berhasil diraih pada tahun pelajaran 2019/2020. Prestasi tersebut antara lain juara juara umum Lomba LKS tingkat Kabupaten Jepara tahun 2020. Juga juara  1    Karate  Olimpiade Olahraga Siswa Nasional Wilayah II Jawa Tengah  atas nama    Ratna Dwi Yulianti, Juara 2    Karate  Olimpiade Olahraga Siswa Nasional Wilayah II Jawa Tengah dengan atlit   Desi Priyantin,

Sedangkan untuk Lomba Kompetensi Siswa,  Juara 1   LKS SMK Bilingual Secretary Th. 2019 Tingkat Kabupaten Jepara atas nama      Desi Ayu Nur Cahyani, yang sekaligus  Juara 3   Lomba Kompetensi Administrasi Perkantoran Se-Jawa Th. 2019. Prestasi lain adalah Juara 3   Baketball Competition Putri Antar SMA / Sederajad Se – Eks Karisidenan Pati, Juara 1   LKS SMK IT Th. 2020 Marketing Digital Tingkat Kab. Jepara atas nama              Nabila Isna Maárif  serta Juara 1   LKS SMK IT Th. 2020 Network System Adminitration Tk. Kab. Jepara yang diraih oleh    Muhammad Rizqy Amrullah.

Hadepe – Aris