blank
MAKANAN - Secara simbolis Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar menyerahkan makan kepada beberapa warga yang ada di lingkungan Makodim. (foto: istimewa)

TEGAL (SUARABARU.ID) – Merupakan yang ke sekian kalinya, Kodim 0712/Tegal mendirikan dapur umum untuk membantu warga yang kurang mampu dengan membagikan 200 dus makanan. Pelaksanaan dapur umum dilaksanakan di Makodim 0712/Tegal pada Senin (30/11/2020).

Kegiatan dapur umum merupakan sinergitas TNI-Polri Peduli Covid-19 dalam rangka Penanganan dan Pencegahan Covid-19 dengan mendistribusikan nasi kotak kepada warga yang tidak mampu sebanyak 200 dus, diikuti oleh 30 orang.

Hadir dalam kegiatan tersebut Komandan Kodim 0712/Tegal Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar SIP yang langsung memantau proses dapur umum.

Tampak Kapolres Tegal AKBP M Iqbal Simatupang SIK, Danramil 08/Talang Kapten Inf Jamaludin Abas, S.Ag, Kabagsumda Polres Tegal AKP Nita, Kasatlatas AKP Indra, Kasatbinmas AKP Mujahid, Kapolsek Talang Iptu Sudiyono dan Kasatsabhara Polres Tegal Iptu Rahno.

Secara simbolis Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar menyerahkan makan kepada beberapa warga yang ada di lingkungan Makodim, disusul Kapolres Tegal AKBP M Iqbal Simatupang.

Dari 200 dus makanan, sebanyak 50 dus didistribusikan ke wilayah Kecamatan Talang, wilayah Kecamatan Dukuhturi 50 dus, Kecamatan Adiwerna 50 dus dan untuk lingkungan Makodim 0712/Tegal sebanyak 50 dus.

Nino Moebi