blank
Pimpinan Daerah (PD) Nasyiatul ‘Aisyiyah menggelar talkshow. Eko Priyono

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Suatu saat akan sampai pada waktu di mana seorang perempuan memiliki tanggung jawab dalam menjalankan peran sebagai seorang ibu, istri dan juga peran di ruang publik.

Kemauan dan niat baik untuk terus belajar dan berproses adalah kunci bagaimana perempuan mampu menjalankan segala peran yang dimilikinya tersebut secara seimbang.

Demikian disampaikan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Magelang Christanti Handayani Zaenal Arifin pada kegiatan talkshow yang dilaksanakan oleh Pimpinan Daerah (PD) Nasyiatul ‘Aisyiyah pada Minggu (18/10).

Sebagai manusia, setiap perempuan juga mempunyai tanggung jawab untuk selalu meningkatkan ketaqwaannya dengan senantiasa menjaga hubungannya dengan sang pencipta Allah SWT, kemudian hubungan antara manusia yang satu dengan yang lainnya serta hubungannya dengan alam sekitarnya.

Ketua PD Nasyiatul ‘Aisyiyah Kabupaten Magelang Efi Nurul Utami menyampaikan bahwa kehidupan perempuan tidak bisa terlepas dari kata cantik. Belakangan makna cantik sering difahami dari aspek tampilan fisik saja.

Perempuan seringkali hanya memperhatikan tampilan fisik semata, padahal ada bagian lain  yang harus selalu diperhatikan yakni mempercantik karakter dan perilaku hidupnya.

Sebagai organisasi otonom (Ortom), Muhammadiyah yang memiliki anggota remaja puteri, Nasyiatul Aisyiyah melalui program-program yang dijalankan senantiasa berkomitmen untuk berupaya mewujudkan perempuan yang mampu berkiprah dan memberikan kontribusi positif di masyarakat.

Ketua Panitia Talkshow Marina Melani mengatakan bahwa kegiatan yang dikuti 114 peserta secara daring tersebut mengambil tema Cantik di Dalam, Anggun di Luar.

Peserta terdiri dari Pimpinan Cabang dan Pimpinan Ranting Nasyiatul ‘Aisyiyah di Kabupaten Magelang dan juga para pelajar, mahasiswa dan kelompok perempuan lainnya. Acara ditutup dengan penyampaian tutorial make up. Kegiatan itu terselenggara atas kerja sama Nasyiatul ‘Aisyiyah dengan Wardah Cosmetic.

Eko Priyono-trs