blank
PANGGUL BERAS - Kapolres Batang AKBP Abdul Waras memanggul beras yang akan disumbangkan kepada korban kebakaran. (foto: humas polres batang)

BATANG (SUARABARU.ID) – Ludesnya rumah Ratini (55) warga Dukuh Kemadang RT 07/RW 02, Desa Keteleng, Kecamatan Blado karena dilalap api langsung direspon Kapolres Batang AKBP Abdul Waras.

Bersama pejabat utama polres Batang, Kapolres Batang mendatangi lokasi kebakaran dengan membawa bantuan sembako. Sembari memanggul beras, AKBP Abdul Waras mendatangi rumah Ratini yang sudah hangus. “Ini hanya sedikit bantuan dari kami untuk ibu Ratini yang sedang berduka karena bencana,” katanya usai menyerahkan bantuan, Sabtu (22/8/2020).

Ia berharap sedikit bantuan itu bisa membantu keluarga Ratini. AKBP Abdul Waras juga meminta tetangganya untuk ikut bergotong royong membantu korban dalam bentuk apa pun. “Kami berharap bu Ratini tetap tabah dalam menghadapi cobaan ini,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, peristiwa kebakaran yang meludeskan sebuah rumah terjadi di Fukuh Kemadang RT 07/RW 02, Desa Keteleng, Kecamatan Blado. Dalam dua jam, rumah milik Ratini (55) ludes dilalap api. “Kejadiannya pada dini hari tadi,” kata Plt Kapolsek Blado Iptu Andi Fajar.

Ia menjelaskan, kronologinya, sekitar pukul 03.30 WIB, pemilik rumah Ratini bersama anaknya, Titik sedang berada di rumah. Tiba tiba, dari atap rumah tampak asap mengepul bersamaan dengan api berkobar.

“Dua jam kemudian, pada pukul 05.30 WIB akhirnya api berhasil di padamkan,” kata Iptu Andi. “Kebakaran di duga di sebabkan karena konsleting listrik,” tuturnya.

Nilai kerugian kurang lebih Rp 100 juta dan tidak ada Korban jiwa dalam musibah kebakaran tersebut.

Nur Muktiadi